kesehatan mental

5 Tips Menjalani Hidup dengan Tenang Pasca-Berpisah

Nyaris tak ada yang menginginkan perpisahan saat menjalin hubungan, terlebih perceraian dalam berumah tangga. Namun, ada sejumlah alasan.

Featured-Image
Ilustrasi. Foto: ITS.

bakabar.com, JAKARTA - Nyaris tak ada yang menginginkan perpisahan saat menjalin hubungan, terlebih perceraian dalam berumah tangga. Namun, ada sejumlah alasan yang tidak bisa ditoleransi sehingga keputusan berpisah menjadi solusi.

Alasan paling fundamental saat seseorang memilih jalan perpisahan dari sebuah hubungan yang toxic seperti adanya perselingkuhan, kekerasan psikologis, hingga kekerasan fisik. 

Akan tetapi, setelah perpisahan, memang banyak orang mengalai stres bahkan mengalami kondisi depresi. Oleh sebab itu, melansir percepsychcentral, berikut lima tips yang bisa Anda lakukan pasca-perpisahan:

1. Mengakui Perasaan

Tidak masalah untuk tidak baik-baik saja. Kenali bagaimana perasaan yang melingkupi dan memeriksanya. Upaya itu bisa membantu Anda untuk belajar mengenali bahkan mengelolanya.

Saat hubungan kandas, Anda mungkin masih berduka, karena merupakan akhir dari kehidupan yang pernah dijalani bersama pasangan.

Merasa sedih, kecewa, marah, takut, dan kesepian merupakan hal yang wajar. Jadi, jangan mengabaikan perasaan tersebut. Melainkan dikenali untuk diakui sebagai fase yang akan segera berlalu.

2. Berlatih self-talk yang positif

Setelah perpisahan, tak sedikit yang justru berkubang pada pikiran yang negatif. Mungkin Anda akan merasa bersalah dan merasa sudah mengecewakan keluarga. 

Sebuah studi tahun 2019 menemukan jika selt-talk yang positif atau dilakukan diam-diam dengan suara keras di dalam mobil atau di depan cermin, bisa membantu meningkatkan kondisi mental, sekaligus secara bertahap dapat membangun kepercayaan diri.

3. Menerima bantuan

Ketika orang-orang terkasih dalam hidup Anda peduli dan ingin membantumu, pertimbangkanlah untuk membiarkan mereka membantu. Karena, membiarkan diri bersandar kepada orang yang bisa dipercaya, akan membantu meredakan stres.

Anda juga bisa meminta bantuan profesional, seperti psikolog untuk mengatasi kesedihan dan stres berat pasca-perpisahan. Mereka akan memberikan bantuan yang dibutuhkan dengan baik.

4. Makan sehat

Menurut riset pada tahun 2020, makan sehat bisa membantu Anda mengatasi stres. Jadi sangat mudah untuk mengatasinya apabila kamu kehabisan akal. Saat stres mungkin orang banyak yang melewatkan waktu makan, padahal itu justru bisa membahayakan kesehatan.

Cobalah untuk makan makanan sehat dan seimbang, agar stres mereda. Selain itu sebaiknya kurangi kafein dan alkohol untuk membantu meredakan pikiran yang kusut.

5. Olahraga dan cukup tidur

Olahraga bisa melepaskan endorfin yang bisa mengeluarkan energi negatif yang terpendam. Anda bisa pergi ke gym atau jogging di tempat yang indah untuk mengatasi stres.

Selain itu, Anda perlu untuk tidur dengan cukup untuk menjaga keseimbangan berpikir dengan baik. Sebab porsi tidur yang kurang merupakan penyebab depresi dan kecemasan. 

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan bagi Anda yang baru saja mengalami perpisahan dan ingin bangkit menyongsong masa depan yang lebih baik. Selamat mencoba!

Editor


Komentar
Banner
Banner