Kecelekaan Bus Tangsel

5 Korban Kecelakaan Bus di Tegal Jalani Operasi Patah Tulang

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang Selatan menyatakan lima korban kecelakaan bus di Tegal menjalani operasi patah tulang.

Featured-Image
Kepala Bidang Perawatan RSUD Tangsel, Oco. (Foto: apahabar.com/Rizky Dewantara)

bakabar.com, TANGSEL - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang Selatan menyatakan lima korban kecelakaan bus di Tegal menjalani operasi patah tulang.

"Dari jumlah 12 orang (kasus patah tulang) sudah dilakukan tindakan operasi sebanyak 5 orang dan dari 5 orang yang sudah dilakukan tindakan operasi tersebut satu orang hari ini direncanakan pulang,” ungkap Kepala Bidang Perawatan RSUD Tangsel, Oco kepada bakabar.com, Selasa (9/5).

Baca Juga: Tetangga Korban Bus Pariwisata Tegal Bilang Almarhum Pekerja Keras

Ia menerangkan RSUD Kota Tangsel sedang menangani 12 orang pasien korban kecelakaan bus di Guci, Tegal, Jawa Tengah.

Pasien yang dirawat di RSUD Tangsel bertambah 1 pasien menjadi 12 pasien.

"Bertambahnya 1 orang merupakan pasien rujukan dari RSUD Serpong Utara,” ujar Oco.

Baca Juga: Korban Meninggal Kecelakaan Bus Maut Tegal Dikenal Humoris

Menurutnya, 12 korban kini masih menjalani perawatan akibat mengalami cedera berupa patah tulang. Sementara lima dari 12 pasien lainnya masih dilakukan observasi usai dilakukan tindakan operasi.

“Berdasarkan hasil observasi tim dokter RSU Tangsel, pada Selasa 9 Mei ini kami juga merencanakan dilakukannya tindakan operasi terhadap dua orang pasien patah tulang lainnya," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner