jalan kaki

4 Hal yang Perlu Disiapkan Sebelum Jalan Kaki

Jalan kaki adalah aktivitas yang menyehatkan. Walau sangat mudah dilakukan, tak ada salahnya lakukan persiapan agar lebih nyaman.

Featured-Image
Persiapan yang Diperlukan Untuk Memulai Berjalan Kaki. Foto: dok. Freepik

bakabar.com, JAKARTA - Jalan kaki adalah aktivitas yang menyehatkan. Walau sangat mudah dilakukan, tak ada salahnya lakukan persiapan agar lebih nyaman.

Alasan dilakukannya persiapan adalah untuk mencegah rasa tidak nyaman, cidera, dan risiko lain yang mungkin terjadi.

1. Pilihlah Sepatu yang Nyaman Digunakan

Sebelum memulai berjalan kaki, pilihlah sepatu yang nyaman digunakan saat melakukan aktifitas fisik ini. Gunakan sepatu yang ringan dan tidak terlalu sempit atau terlalu longgar. Hal ini untuk membuat langkah lebih nyaman dan mengurangi risiko cedera. 

Hal tersebut juga berlaku saat berjalan dengan keadaan bukan berolahraga, memilih sepatu yang nyaman digunakan memudahkan mobilitas kita dalam beraktifitas.

Baca Juga: 5 Manfaat Jalan Kaki, Bisa Jaga Kesehatan Fisik dan Kesehatan Mental

Memilih alas kaki dan sepatu yang nyaman untuk berjalan kaki. Foto: dok. Freepik
Memilih alas kaki dan sepatu yang nyaman untuk berjalan kaki. Foto: dok. Freepik

2. Memakai Pakaian yang Mudah Menyerap Keringat

Pakailah pakaian yang menyerap keringat dan nyaman. Indonesia adalah negara yang memiliki iklim tropis yang cenderung panas. Jadi, pakailah pakaian yang mudah menyerap keringat, tidak panas dan nyaman.

3. Sunscreen adalah Hal Penting

Gunakan sunscreen sebelum beraktifitas untuk mencegah kulit terbakar. Walau sinar matahari pagi memiliki efek yang baik untuk kulit, namun jika terlalu lama terpapar sinar matahari, kulit akan mudah merah dan terbakar.

Untuk menghindari hal tersebut, ada baiknya menggunakan tabir surya atau sunscreen dengan SPF minimal 30 untuk mencegah sinar UV ke kulit.

4. Perbanyak Air Putih

Dilansir melalui medindia, rutin meminum air ketika berjalan kaki dapat membantu meringankan dehidrasi pada tubuh, ada baiknya, jika tubuh mulai letih disarankan untuk meminum air putih untuk menjaga hidrasi.

Baca Juga: Liburan Bersama Sambil Belajar Sejarah Dalam Wisata Jalan Kaki

Hindari meminum kafein setelah berolahraga, hal ini dikarenakan kafein dapat menyebabkan hilangnya cairan dalam tubuh, dan membuat tubuh merasa haus terus menerus.

Adapun waktu yang direkomendasikan untuk melakukan kegiatan ini adalah pada pagi hari, karena pada waktu ini cuaca masih terasa segar dan bersih, serta minim akan polusi udara.

Editor


Komentar
Banner
Banner