Tak Berkategori

Tahun Baru di Batfest 2019 Disambut Pesta Kembang Api dan “Cendol Dawet”

apahabar.com, BATULICIN – Pesta kembang api menyambut tahun baru di Batulicin Festival (Batfest) 2019. Setelah menghitung…

Featured-Image
Batfest 2019 dimeriahkan dengan pesta kembang api yang berlangsung selama 20 menit. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Pesta kembang api menyambut tahun baru di Batulicin Festival (Batfest) 2019. Setelah menghitung mundur, kembang api warna-warni pun menyala di angkasa, tanda tahun 2020 telah tiba.

Pesta kembang api berlangsung selama 20 menit. Ribuan masyarakat Tanah Bumbu yang hadir pun ikut terpesona dengan suasana malam tahun baru.

“Kembang apinya keren dan besar sekali,” ucap seorang penonton.

Dari atas panggung, Nella Kharisma langsung menyanyikan “Cendol Dawet” alias “Pamer Bojo” yang sedang nge-hits. Penonton pun bergoyang. Cuaca gerimis tak membuat antusiasme penonton surut.

“Batulicin luar biasa,” sapa Nella, kepada ribuan penonton.

Usai menyanyikan “Pamer Bojo”, Nella terus menggeber penampilannya. Beberapa lagu dangdut koplo yang sedang digemari masyarakat ia nyanyikan.

Nella juga melantunkan “Salah Apa Aku” versi koplo yang juga sempat viral beberapa waktu lalu. Histeria penonton makin tak terbendung.

“Ini kedatangan saya yang kedua di Batulicin. Penontonnya keren-keren. Batfes 2019 memang luar biasa,” kata penyanyi kelahiran Kediri 4 November 1994.

Nella mengakhiri penampilannya dengan menyanyikan “Prau Layar”. Ia pun mengapresiasi sambutan meriah dari ribuan penonton yang memadati Jhonlin Drift Circuit.

“Semoga kita bisa jumpa lagi,” katanya.

Sebelum penampilan Nella Kharisma, ribuan penonton Batfest 2019 dihibur sejumlah artis lainnya seperti Anji, Repvblik, dan Gilang Dirga.

Baca Juga: Duet Bareng Wika Salim, Paman Birin Nyanyikan "Kereta Malam"

Baca Juga: Gelar Konser di Batulicin, Armada Sapa Para "Bucin"

img

Nella Kharisma pada event Batfest 2019. Foto-Istimewa

Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner