Tak Berkategori

TPS 3 Desa Haratai Gelar PSU 27 April

apahabar.com, KANDANGAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten HSS mempersiapkan diri untuk menggelar pemungutan suara ulang…

Featured-Image
Ilustrasi Pemilu. Foto-dok/apahabar.com

bakabar.com, KANDANGAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten HSS mempersiapkan diri untuk menggelar pemungutan suara ulang (PSU) untukTPS 3 Desa Haratai, Kecamatan Loksado pada 27 April mendatang.

Berdasarkan keputusan Bawaslu HSS melalui Panwascam Loskado merekomendasikan PSU di TPS 3 Desa Haratai karena ada empat orang yang seharusnya tidak boleh mencoblos karena tidak memiliki formulir A5 untuk pindah memilih.

Baca Juga: Catatan Gegap Gempita Pemilu di Kalimantan Selatan

Ketua Bawaslu HSS, Hasnan Fauzan menjelaskan dari total 844 TPS yang tersebar di 11 Kecamatan di Kabupaten HSS, ada satu TPS yang diusulkan Panwascam Loksado untuk menggelar PSU.

"Yang direkomendasikan menggelar PSU yaitu TPS 3 Desa Haratai, Kecamatan Loksado," katanya.

Rekomendasi PSU itu berdasarkan di TPS 3 Desa Haratai, Kecamatan Loksado karena ada empat orang masuk DPT dan sudah mendapatkan formulir C6 atau undangan memilih yaitu satu orang warga Desa Halunuk dari TPS 2, dua orang warga Desa Ulang dari TPS 1 dan satu orang lagi warga Desa Haratai dari TPS 1 menggunakan hak pilihnya saat pemilu di TPS 3 Desa Haratai, Kecamatan Loksado.

"DPT di TPS 3 Desa Haratai, Kecamatan Loskado hanya sekitar 170 orang lebih pemilih," sebut Hasnan.

Padahal seharusnya, jika empat orang tersebut ingin menggunakan hak pilihnya di TPS 3 Desa Haratai harus memiliki formulir A5 merupakan syarat utama untuk pindah memilih. Apakah itu lintas kecamatan, kota, atau antar provinsi. Masa pengurusan pindah memilih telah tiga kali diperpanjang. Ditutup pada 10 April lalu.

Sementara, Ketua HSS KPU Nida Guslaili setelah mengkaji usulan Bawaslu Hulu Sungai Selatan (HSS) melalui Panwascam Loksado. KPU setempat menjadwalkan akan menggelar PSU di TSP tersebut akhir pekan nanti."Insya Allah, Sabtu (27/4) nanti dilaksanakan PSU," ujar Nida Guslaili.

Untuk pelaksanaan PSU, KPU HSS mulai melakukan persiapan. Permohonan pelaksanaannya sudah disampaikan ke KPU pusat. "Permohonan disampaikan ke KPU RI melalui KPU Kalsel," pungkasnya.

Baca Juga: Bawaslu Tapin Mulai Telisik Dugaan Money Politics Oknum KPPS

Reporter: AHC01
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner