Tak Berkategori

Pembunuh Ikun Saleh Ngumpet di Bawah Ranjang, Si Adik Menyerahkan Diri

apahabar.com BANJARBARU– Usai membunuh, nyali tersangka Syarpuji, terduga pembacok Ikun Saleh (58) ciut. Sempat mengelabui petugas,…

Featured-Image
Tersangka Syarpuji (kanan belakang) dan Adiknya Abdul Rahman Sidik (kiri), Senin (26/11) diamankan ke Mapolres Banjarbaru. Tampak Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya, saat memberikan keterangan kepada awak media. apahabar/zay

bakabar.com BANJARBARU– Usai membunuh, nyali tersangka Syarpuji, terduga pembacok Ikun Saleh (58) ciut.

Sempat mengelabui petugas, ia berhasil diamankan saat bersembunyi di bawah ranjang oleh tim buru sergap (Buser) Satreskrim Polres Banjarbaru yang memburunya.

“Usai mendapat laporan, kami langsung mengejar tersangka Syarpuji. Personel menyebar mencari carinya di Desa Pumpung, di wilayah sekitaran Cempaka. Bahkan sampai menyisir di Jalan kantor Gubernuran Banjarbaru,” ungkap Kasat Reskrim Polres Banjarbaru AKP Aryansyah kepada bakabar.com Senin (26/11) siang.

Hampir dua jam belasan personel mencarinya, termasuk di areal rumah di Desa Pumpung Sungai Tiung Cempaka Banjarbaru, mulai pukul 21.00 malam-23.00 malam, kemarin.

“Setelah hampir dua jam pencarian. Akhirnya kami kembali ke rumah tersangka dan mencarinya di dalam rumah. Ternyata benar, Tersangka masih berada di dalam rumah. Kami menemukannya persis di bawah ranjang tempat tidurnya,” terangnya.

Tak cuma sembunyi, tersangka sempat tidak mengaku bahwa dirinya adalah Syarpuji. Polisi yang menaruh curiga, akhirnya memangil tetangga dekat rumah tersangka untuk mengenali pelaku.

“Tersangka akhirnya tidak bisa mengelak lagi, karena ada keterangan dari tetangga. Bahwa dia memang betul adalah Syarpuji, ditambah kami juga mendapati KTP dari saku korban,” terangnya.

Pencarian pun berlanjut. Adik tersangka Abdul Rahman Sidik yang terlibat ikut diburu. Pagi hari akhirnya Adik Tersangka akhirnya menyerahkan diri di Polsek Banjarbaru Timur.

“Mendengar Sang kakak diamankan Polisi, akhirnya Abdul Rahman Sidik menyerahkan diri dlke Polsek pada Senin (26/11) pagi. Dan saat ini keduanya sudah kami amankan di Mapolres Banjarbaru,” terangnya.

Baca: Berniat Bela Anak, Nyawa Sang Ayah Melayang!

Penulis: Zepi Al Ayubi
Editor: Fariz F



Komentar
Banner
Banner