Pembersihan Waduk Cincin

Viral Tumpukan Sampah, Petugas Bersihkan Waduk Cincin

Viral tumpukan sampah, petugas Sudin UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara membersihkan sampah yang mencemari Waduk Cincin, Tanjung Priok, Jakut.

Featured-Image
Petugas Suku Dinas UPK Badan Air membersihkan sampah di tepi Waduk Cincin, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (21/2/2023). Foto: apahabar.com/Ryan Suryadi

bakabar.com, JAKARTA - Viralnya tumpukan sampah di Waduk Cincin beberapa waktu lalu, membuat petugas Sudin UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara bertindak cepat. Mereka membersihkan sampah yang ada di waduk yang terletak di Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Pembersihan sampah dilakukan seiring dengan pengerukan waduk oleh petugas Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara. Maraknya sampah telah merusak pemandangan di sekitar kawasan Jakarta International Stadium (JIS).

"Ini kan ada pengerukan. Jadi dari pengerukan lumpur itu sampah-sampah pada naik ke atas," kata Petugas Sudin LH Jakarta Utara Sugianto saat ditemui di lokasi, Selasa (21/2).

Pengerukan telah berlangsung sebulan sejak Januari 2023. Pengerukan dilakukan sebagai antisipasi musim penghujan pada bulan Januari - Februari 2023. Di musim penghujan, tumpukan sampah kerap mengeluarkan bau tak sedap sehingga mengganggu aktivitas warga.

Baca Juga: Penuh Tumpukan Sampah, Seribu Orang Bersihkan Pantai Kelan Bali

Baca Juga: Hujan Lebat dan Angin Kencang, Pohon Tumbang di Jakarta Utara

Untuk membersihkan sampah yang menggunung, petugas terpaksa menambah personel untuk mengangkut sampah di Waduk Cincin.

"Iya kalau sampah banyak kita ambil dari tim lain. Minta penambahan orang. Kita di sini ada sembilan. Dari tim lain di tambah 4-5 orang," ujar Sugianto.

Sugianto menyebut, sampah yang mendominasi Waduk Cincin berupa plastik yang berasal dari limbah rumah tangga.  Dalam sehari, sampah yang berhasil dikumpulkan diangkut menggunakan tiga truk mobil sampah.

Editor
Komentar
Banner
Banner