bakabar.com, TRENGGALEK – Kasus pencabulan 34 santriwati yang dilakukan seorang ustaz di Trenggalek menyisakan persoalan besar terhadap para korban. 34 korban memiliki risiko tinggi mengalami depresi hingga gangguan psikologis berat jika tidak tertangani dengan baik.
“Dampak kekerasan seksual itu tidak hanya saat ini, itu bisa panjang,” kata Psikolog asal Tulungagung, Ifada Nur Rohmaniah, dikutip dari detikcom, Sabtu (25/9/2021).
Pola penanganan, kata Ifada, terhadap masing-masing individu korban pun juga tidak bisa disamaratakan, mengingat setiap orang memiliki respons yang berbeda-beda atas kasus yang dialami.
Dalam kasus seperti itu, masing-masing korban harus dilakukan asesmen terlebih dahulu. Dari asesmen psikologi itulah maka bisa ditentukan pola penanganan yang harus dilakukan.
“Mungkin saat ini si anak diam, tapi apabila tidak ditangani secara tepat bisa berbahaya saat dia sudah dewasa. Bahkan ledakan dampak itu bisa terjadi saat dia sudah menikah,” ujar Ifada.
Dia menjelaskan pengaruh buruk dari kasus tersebut bisa mendegradasi tingkat kepercayaan terhadap laki-laki, mengubah pandangan terkait konsep rumah tangga, hingga perubahan pandangan terhadap hubungan seksual.
“Saya juga punya klien, dia mengalami bipolar, setelah saya telusuri, ternyata dia pernah mengalami pelecehan seksual saat masih anak-anak,” jelasnya.
Pola penanganan para korban ustaz cabul tersebut harus digabung, antara penanganan psikiater dan psikolog. Sebab tidak menutup kemungkinan ada korban yang membutuhkan obat-obatan tertentu untuk proses pemulihan.