Pemkab Tabalong

UPBS dan Relawan di Tabalong Ikuti Pelatihan SAR Medical Fast Responder

Kantor pencarian dan pertolongan Banjarmasin melakukan pelatihan teknis potensi SAR Medical Fast Responder (MFR).

Featured-Image
Pj Bupati Tabalong,Hj Hamida Munawarah, memasangkan kelengkapan pelatihan SAR kepada perwakilan peserta. Foto - Prokopim Setda Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Kantor pencarian dan pertolongan Banjarmasin melakukan pelatihan teknis potensi SAR Medical Fast Responder (MFR).

Pelatihan yang diikuti Unit Penanggulangan Bencana Swadaya (UPBS) dan relawan di Tabalong ini digelar di Balai Rakyat Dandung Suchrowardi, Kelurahan Pembataan, Kecamatan Murung Pudak, Tabalong, Senin (10/6).

Pelatihan yang berlangsung dari tanggal 9 sampai 15 Juni 2024 ini dibuka Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah.

Ketua pelaksana kegiatan, Deddy Youke Gosal, mengatakan, kegiatan kali ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan pertolongan pertama sesuai prosedur dan standar SAR.

"Selain itu untuk melatih kemampuan, kerjasama, kordinasi antar potensi di Kabupaten Tabalong," katanya.

Sementara itu, Kepala Basarnas Banjarmasin, I Putu Sudayana, mengatakan, para peserta ini diberikan pelatihan kemudian dilaksanakan uji kompetensi.

Usia mengikuti pelatihan pada  tanggal 14-15 Juni mereka mengikuti uji kompetensi oleh tim Basarnas pusat, bila lulus akan mendapatkan sertifikat.

"Jika lulus mereka diperlukan tidak hanya di Tabalong namun kontribusinya terkait SAR juga dibutuhkan di Kalsel hingga pusat," jelas Putu.

Putu berharap usai mendapatkan pelatihan tersebut para peserta bisa membagikan pengalamannya kepada masyarakat di tempatnya.

"Para peserta nantinya bisa menjadi perpanjangan tangan  Basarnas dan pemerintah daerah untuk menularkan ke masyarakat lainnya terkait pertolongan pertama," katanya.

"Semakin banyak orang paham terkait pertolongan pertama maka begitu ada kejadian semakin besar peluang korban itu bisa diselamatkan," tandas Putu.

Editor


Komentar
Banner
Banner