Sepak Bola Internasional

Umumkan Pensiun, Raphael Varane Kejutkan Prancis!

Raphael Varane mengejutkan sepak bola internasional, khususnya tim nasional Prancis. Pemain berusia 29 tahun itu mengumumkan pensiun membela negaranya.

Featured-Image
Raphael Varane mengumumkan pensiun dari sepak bola internasional bersama Prancis. (Foto: Twitter @raphaelvarane)

bakabar.com, JAKARTA - Raphael Varane mengejutkan sepak bola internasional, khususnya tim nasional Prancis. Pemain berusia 29 tahun itu mengumumkan pensiun membela negaranya.

Pengumuman pengunduran diri Varane juga dikabarkan oleh akun Twitter resmi sepak bola Prancis, Kamis (2/2) malam WIB, beberapa menit lalu.

Berdasarkan laporan dari media lokal Prancis, Get France Football News, Varane berencana pensiun karena jadwal yang padat. Pemain tersebut ingin menghabiskan waktu lebih banyak bersama keluarganya.

Bek Manchester United itu adalah salah satu pemain kunci dalam membantu Les Bleus menjuarai Piala Dunia 2018 di Rusia. Dirinya sudah bermain 93 laga untuk negaranya selama satu dekade terakhir.

Pensiunnya bisa menjadi tanda berakhirnya era Les Bleus, setelah kiper Tottenham Hugo Lloris juga mengumumkan pengunduran dirinya dari tugas internasional bulan lalu.

Sebelumnya, Varane merupakan kapten pengganti Lloris. Tapi kini, dengan pensiunnya Varane, Kylian Mbappe digadang akan mengenakan ban kapten untuk negaranya.

Varane dan Lloris merupakan pemain inti Prancis di Piala Dunia 2022 Qatar, termasuk ketika gagal mempertahankan gelar juara saat kalah oleh Argentina di partai final.

Debut Varane untuk tim senior Prancis terjadi pada tahun 2013. Kala itu, Les Blues menang atas Georgia di kualifikasi Piala Dunia 2014. Setelahnya, dia dengan cepat menjadi starter untuk Prancis, meskipun cedera paha membuatnya absen dari Piala Eropa 2016.

Baca Juga: Dihantui Cedera, Kylian Mbappe Terancam Absen Lawan Bayern Munchen

Dua tahun berselang, Varane tampil penuh di Piala Dunia 2018 dan menjadi juara bersama Prancis. Selain itu, ia juga membantu Didier Deschamps dalam gelar juara Nations League 2021, dimana Les Bleus menang 2-1 atas Spanyol di partai final.

Pensiunnya Varane dari Prancis  akan menjadi keuntungan besar bagi Manchester United, karena sang bek akan mendapatkan kesempatan untuk istirahat selama jeda internasional.

MU telah menunjukkan peningkatan dalam pertahanan musim ini berkat kemitraan Varane dengan rekrutan musim panas Lisandro Martinez. Varane hanya absen di tiga pertandingan bersama MU, sebelum musim lalu kehilangan 13 laga karena cedera.

Editor
Komentar
Banner
Banner