bakabar.com, JAKARTA - UFC memiliki rencana untuk mendamaikan Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor dalam sebuah program.
Lewat serial The Ultimate Fighter, UFC mau agar keduanya bisa berada dalam satu tempat dengan damai.
Lewat TUF, UFC mau agar Khabib dan McGregor bekerja sama sebagai pelatih. Keduanya diharapkan memberi ilmu kepada seluruh petarung muda dan rekrutan baru UFC.
Namun, rencana itu ditolak mentah-mentah oleh Khabib. Manajer Khabib, Ali Abdelaziz, menyatakan kemungkinan untuk berada dalam satu tempat yang sama antara kliennya dengan McGregor, sudah tertutup.
“Masih sama pendapatnya. Khabib berkata, ‘Pria ini macam sampah masyarakat. Dia tong sampah. Ketika Anda sentuh, baunya sangat busuk’. Begitu kira-kira,” ujar Abdelaziz dilansir Bloody Elbow.
Presiden UFC, Dana White, merasa maklum dengan sikap Khabib. Namun, White kecewa dengan aksi-aksi McGregor yang kelewat batas hingga membuat Khabib kesal bukan main.
Sebab segala proyek yang sudah disusunnya, berantakan dan membuat situasi makin runyam.
“Khabib sebenarnya sempat mau melakukannya, sampai Conor merusak segalanya. Itu yang saya katakan. Saya merasa sempat berada di atas angin dan membuat program TUF dengan mereka, lalu melakukan tarung ulang. Tapi, Conor merusaknya,” kata White dilansir bakabar.com dari Viva.