Laga Uji Coba

Timnas U-22 Takluk dari Lebanon, Ketum PSSI Singgung Soal Mental Pemain

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menilai kekalahan Timnas U-22 dari Lebanon di laga uji coba menjadi pertandingan yang penting untuk mental pasukan Garuda Muda

Featured-Image
Erick Thohir soroti masalah mental pemain Timnas U-22 seusai laga uji coba melawan Lebanon (Foto: apahabar.com/Farhan)

bakabar.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menilai kekalahan Timnas U-22 dari Lebanon di laga uji coba menjadi pertandingan yang penting untuk mental pasukan Garuda Muda.

Pasalnya, orang nomor satu di induk sepak bola Indonesia itu menyebut kalau mental pemain Garuda harus siap. Terlebih, berhadapan dengan negara lain membuat para pemain mendapatkan tekanan yang lebih berat.

"Begini, bahwa uji coba ini kita melatih tim nasional kita juga punya kesempatan main dengan negara lain, biasanya tekanannya lebih berat," ujar Erick Thohir kepada awak media seusai pertandingan, Jumat (14/4) malam.

"Kalau main dengan klub Liga 1, mereka sudah biasa bertemu, ini tekanan mentalnya [beda]," sambungnya.

Baca Juga: Kalah dari Lebanon, Pelatih Timnas U-22 Soroti Mental Pemain

Lebih lanjut, Ketum PSSI itu menyoroti mental pasukan Garuda Muda yang belum kebentuk sehingga Lebanon mampu mengalahkan timnas U-22.

Untuk itu, Pria yang menjabat Menteri BUMN itu berharap Garuda Muda nantinya bisa memperbaiki mental dan mampu mendapatkan hasil yang berbeda di laga kedua uji coba kontra Lebanon kembali.

"Sedangkan saya percaya, dalam sebuah pertandingan itu ya mental, memang ada kendala fisik tadi karena memang masih belum maksimal, tapi mental nomor satu," jelasnya.

"Yang membuat kita bangun malem pulang pagi, kerja gak capek-capek y aitu karena mental kita. Karena kecintaan kita, nah ini yang kita harapkan juga para pemain [timnas U-22] mulai melatih mental," pungkas Ketum PSSI.

Baca Juga: Krisis Cedera, Ten Hag Tuntut Semua Pemain MU Siap Jadi Starter

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-22 harus puas gagal meraih kemenangan atas pasukan Lebanon pada laga uji coba jelang SEA Games 2023.

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (14/4) malam, skuat Garuda Muda harus dibungkam 1-2 dari pasukan Lebanon.

Tim besutan Indra Sjafri sejatinya sempat unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri pemain Lebanon, tapi tim tamu justru berhasil membalikan keadaan dengan dua gol balasan di penghujung laga.

Selanjutnya, kedua tim akan kembali bertemu di pertandingan kedua yang akan dihelat pada 16 April mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Editor


Komentar
Banner
Banner