Olahraga

Tim MNF Munthe RT Kotabaru Borong Piala Road Race Kejurnas di Palangka Raya

Tim balap MNF Munthe RT asal Kotabaru, Kalimantan Selatan kembali menorehkan prestasi di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motoprix

Featured-Image
Tim balap motor MNF Munthe RT Kotabaru sukses borong piala Kejurnas. Foto: Junian for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU - MNF Munthe Racing Team Kotabaru, Kalimantan Selatan, menorehkan prestasi di seri kedua Kejurnas Road Race Region C Kalimantan 2023 yang dihelat di Palangka Raya.

Berlangsung di Sirkuit Sabaru, Sabtu hingga Minggu (18-17/9), beberapa pembalap andalan MNF dapat naik podium.

Sebut saja Hendra 'Eenk' Rusadi yang menjadi runner up di kelas bebek 2T 130 cc underbone open. Pun Muhammad Noor menempati peringkat ketiga di kelas yang sama.

Sedangkan di kelas bebek 2T 116 cc, Eenk menempati peringkat keempat.

Owner MNF Munthe RT Kotabaru, Andy Munthe, mengatakan prestasi yang diraih para pembalap menjadi bukti keunggulan dan ketangguhan dalam ajang balap motor yang sangat kompetitif.

Selain itu Andy juga mengaku bersyukur tim asuhannya berhasil meraih prestasi sekaligus pencapaian gemilang hingga mengharumkan nama Kotabaru dan Kalsel.

"Intinya, kami telah bekerja keras untuk melatih dan mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum berlaga. Keberhasilan ini tentu menjadi motivasi untuk terus mengasah kemampuan untuk menjadi lebih baik lagi," ujarnya.

"Kami juga berharap prestasi ini dapat memotivasi dan menginspirasi anak-anak muda Kalsel, khususnya generasi muda Kotabaru untuk terlibat dalam olahraga balap motor," tandasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner