bakabar.com, RANTAU - Suasana penuh akrab mengiringi pisah sambut dan ramah tamah Komandan Kodim 1010/Tapin yang juga dihadiri Bupati HM Arifin Arpan, Rabu (11/1) malam.
Diketahui Dandim 1010/Tapin telah melakukan serah terima jabatan dari pejabat lama, Letkol Inf Andi Sinrang, kepada Letkol Arh Priyoni Palebangan.
Selanjutnya digelar prosesi pisah sambut yang dihadiri Forkopimda, Ketua TP PKK, sera beberapa kepala satuan perangkat kerja dalam lingkup Pemkab Tapin.
Dalam kesempatan tersebut, Andi Sinrang berterima kasih kepada warga Tapin atas kerjasama dan bantuan selama kurang lebih 2 tahun bertugas di Bumi Ruhui Rahayu.
"Banyak kenangan indah selama bertugas di Tapin. Saya mohon maaf sebesarnya-besarnya, karena belum bisa berbuat banyak untuk Kodim 1010 dan lingkungan Pemkab Tapin," papar Andi.
"Mudah-mudahan semua program Kodim 1010 Tapin selanjutnya bisa diteruskan oleh pejabat yang baru dan tetap solid," tambahnya.
Sementara Letkol Arh Priyoni Palebangan mengaku telah mendapatkan aura positif, sebelum memulai pekerjaan sebagai Dandim 1010 Tapin.
"Saya melihat hubungan Kodim 1010 dengan Forkopimda di Tapin sudah harmonis. Situasi ini juga memudahkan kami untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya," sahut Priyoni.
Senada dengan pandangan Priyoni, Arifin Arpan berharap hubungan harmonis Pemkab Tapin dan Kodim 1010 tetap terjaga, sekalipun telah terjadi pergantian pimpinan.
"Kami juga berterima kasih kepada pejabat lama Dandim 1010 Tapin yang supel, suka bergaul dan banyak inisiatif. Sedianya banyak hal yang bisa dikenang bersama beliau. Kami berharap silaturahmi tetap terjaga, sekalipun telah terpisah jarak," papar Bupati.
"Kami mewakili masyarakat menerima dengan baik pejabat baru Dandim 1010 Tapin. Semoga sinergi dan kekompakan semua Forkopimda dapat memberikan yang terbaik kepada masyarakat Tapin," tandasnya.