Tips Teknologi

Speaker iPhone Anda Rusak? Jangan Panik, Begini Cara Perbaikinya

Speaker iPhone yang bermasalah pastinya sangat mengganggu, apalagi saat kita membutuhkannya.

Featured-Image
Speaker iPhone (Foto: Business Insider)

bakabar.com, JAKARTA - Speaker iPhone yang bermasalah pastinya sangat mengganggu, apalagi saat kita membutuhkannya.

Ada beberapa masalah speaker pada iPhone, misalnya saja masalah software, kesalahan pengguna, atau yang terburuk, yaitu hardware.

Nah, bakabar.com telah merangkum beberapa solusi yang bisa Anda coba diambil dari berbagai sumber, ketika bertemu dengan masalah speaker semacam ini.

Pastikan Tombol Volume Aktif, dan nonaktifkan Mute

Hal yang pertama dilakukan ialah kita perlu memastikan tombol mute dan volume dari iPhone.

Pastikan pula bahwa anda telah menonaktifkan tombol mute, hingga membesarkan volume di iPhone.

Baca Juga: Viral Soal iPhone 15 Pro di Tiktok, Intip Spesifikasi yang Bocor

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Pergi ke pengaturan (Settings).
  • Cari Suara & Haptik.
  • Naikkan level dari 'nada dering dan volume peringatan'.
  • Nyalakan 'ubah dengan tombol', sehingga dering dan suara peringatan juga bisa meningkat seiring dengan tombol.

Putuskan Sambungan Perangkat Bluetooth

Terkadang, pengguna bisa lupa untuk mematikan sambungan perangkat Bluetooth di Iphone, dengan perangkat lainnya. Misalnya saja speaker eksternal, AirPods, atau bahwa smartTV.

Restart iPhone

Jika masalah speaker belum juga teratasi, silakan mencoba untuk melakukan restart.

Hard reset dari iPhone anda mungkin akan bisa memperbaiki semua gangguan yang berasal dari software.

Baca Juga: Hasil Riset: iPhone 14 Series Paling Mengecewakan, Alasannya Terungkap

Jalankan Aplikasi Pihak Ketiga 

Ada beberapa aplikasi pihak ketiga, yang dapat membantu anda mengatasi masalah pada speaker.

Menjalankan suara dengan frekuensi rendah juga dapat membantu memperbaiki speaker iPhone.

Aplikasi seperti Clear Wave yang ada di App Store salah satunya. Aplikasi ini bisa membantu anda menjalankan tes pada speaker anda.

Clear Wave bisa membuat suara dengan nada dan volume tinggi, sehingga membantu anda dalam mengatasi masalah tersebut.

Baca Juga: Bocoran Terbaru iPhone 16 Pro, Punya Layar Besar hampir 7 Inci

Aplikasi tersebut juga mudah digunakan, setelah mendownloadnya di App Store, ketuk ikon biru di bawah 'Check Sound Now' untuk memulai pengetesan speaker. Bisa juga dengan memilih 'stereo untuk memeriksa speaker.

Hubungi Pihak Apple

Jika dari langkah-langkah di atas belum membantu, menghubungi pihak Apple merupakan langkah terakhir yang bisa dilakukan.

Hal itu mengingat kemungkinan adanya kerusakan pada hardware, atau komponen lainnya yang berhubungan dengan speaker.

Editor
Komentar
Banner
Banner