motogp

Singkirkan Bagnaia, Ini Skenario Juara MotoGP Valencia 2022

Seminggu lagi final race MotoGP memasuki babak pamungkas menyelesaikan 21 seri di Srikuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, 6 November mendatang.

Featured-Image
Foto: Reuters/Hasnoor Hussain

Skenario kedua adalah kegagalan Bagnaia untuk melanjutkan balapan, bisa dikatakan berharap pembalap bernomor punggung 63 tersebut harus gagal finis karena mengalami suatu masalah.

Kendati demikian, kemungkinan Aleix Espargaro mengungguli Pecco nampak mustahil karena perbandingan selisih poin yang terpaut jauh, jika finis pertama pun Pecco masih unggul 21 poin dari Espargaro.

Baca Juga: MotoGP Australia 2022: Alex Rins Podium Pertama, Quartararo Terjatuh dan Bagnaia Ambil Puncak Klasemen

Namun podium kedua masih bisa disentuh oleh rider asal Spanyol itu dengan catatan finis pertama dengan tambahan 25 poin dan Quartararo finis pada urutan 15 yang nantinya hanya selisih satu poin yaitu 237 poin maksimal Espargaro.

Skenario Bagnaia untuk jadi juara sudah berada di atas awan. Sebab, perolehan poin yang ia kumpulkan terlampau jauh dari kandidat lainnya.

Ia hanya perlu finis di antara urutan pertama sampai 14 maka akan otomatis menariknya kepada gelar juara dunia, terlepas Quartararo finis pertama sekali pun.

Perhitungan tambahan peringkat pembalap yang akan mendapat poin di setiap racenya jika hanya pembalap yang finis dari urutan 1 hingga 15, apabila finis urutan 16 dan seterusnya maka tidak mendapat poin.

Editor


Komentar
Banner
Banner