Tak Berkategori

Serial ‘All Of Us Are Dead’ Kuasai Tangga Populer Netflix di 25 Negara

apahabar.com, BANJARMASIN – Serial drama Korea ‘All of Us Are Dead’ melesat ke nomor satu tangga…

Featured-Image
All Of Us Are Dead. Foto-Netflix

bakabar.com, BANJARMASIN – Serial drama Korea ‘All of Us Are Dead’ melesat ke nomor satu tangga populer Netflix di 25 negara usai dirilis pada Jumat (28/1).

Capaian itu membuat drakor yang mengisahkan tentang zombi ini menjadi serial Korea Selatan keempat yang memuncaki tangga populer global di Netflix.

Sebelum All of Us Are Dead, serial Korea yang berhasil mencapai puncak tangga populer layanan streaming tersebut adalah Squid Game, Hellbound dan Arcane.

“Saya masih tidak percaya dengan banyaknya dukungan dan cinta yang diberikan kepada All of Us Are Dead. Saya sangat berterima kasih. Ini sangat berati untuk para aktor dan staf yang mendedikasikan diri mereka agar serial ini bisa terwujud selama 2 tahun belakangan,” ujar sang sutradara, Lee JQ dikutip bakabar.com dari CNNIndonesia, (31/1).

All of Us Are Dead sendiri merupakan hasil adaptasi dari webtoon Now at Our Scholl karya Joo Dong-geun yang dirilis pada 2019 hingga 2011.

Drama Korea ini dibintangi Park Solomon Park Ji-hoo, Cho Yi-hyun, Yoon Chan-young, Yoo In Soo, Lee Yoo Mi dan Kim Byung-chul.

Serial ini mengisahkan tentang para siswa SMA Hyosan yang terperangkap di sekolah dan mencoba menyelamatkan diri dari wabah virus zombi.

Mereka harus segera keluar dari sekolah sebelum terinfeksi dan menjadi zombi.

Sejumlah siswa yang terinfeksi berubah menjadi zombi ganas dan menyerang yang lain.

Demi bertahan hidup, para siswa berupaya melawan zombi menggunakan barang-barang yang ada di sekolah.



Komentar
Banner
Banner