Sport

Serba-Serbi Olimpiade Tokyo: Berparas Ayu, Pebulutangkis Myanmar Bikin Salfok Netizen Indonesia

apahabar.com, BANJARMASIN – Pebulutangkis asal Myanmar, Thet Htar Thuzar, sukses membikin netizen Indonesia salah fokus. Bukan…

Featured-Image
Pebulutangkis asal Myanmar, Thet Htar Thuzar, sukses membikin netizen Indonesia salah fokus. Foto-Instagram

bakabar.com, BANJARMASIN - Pebulutangkis asal Myanmar, Thet Htar Thuzar, sukses membikin netizen Indonesia salah fokus. Bukan karena kepiawaiannya di lapangan, melainkan parasnya yang ayu.

Hal itu berawal dari aksi Thet Htar Thuzar saat menghadapi pebulutangkis asal Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam laga itu, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menaklukkan Thet Htar Thuzar dengan skor 21-11 dan 21-8.

Kendati demikian, unggahan terakhir Thet Htar Thuzar di Instagram malah banjir pujian dari netizen Indonesia.

"Cantik loh dia (Thet Htar Thuzar), saya nonton enggak lihat skor tapi fokus ke dia saja," kata netizen.

"Cakep banget orang Myanmar," ujar netizen.

"Saya penggemar dari Indonesia, tetap semangat!" sahut netizen lain.

Sekedar diketahui, Thet Htar Thuzar lahir di Yangon, 15 Maret 1999. Ia besar dari keluarga atlet. Kedua orang tuanya merupakan pemain bulu tangkis profesional tingkat nasional di Myanmar.

Ia bermain badminton sejak berusia tujuh tahun. Namun, olahraga tersebut baru diseriusinya pada 2010 lalu.

Alhasil, ia menjadi satu-satunya wakil Myanmar di cabor bulu tangkis. Mengingat, Myanmar hanya mengirimkan dua atlet di Olimpiade Tokyo 2020.

Komentar
Banner
Banner