Bursa Transfer Liga 1

Sempat Bertikai, Persija dan Simic Kembali Mesra

Persija Jakarta memberi kabar mengejutkan. Tim asal Ibukota ini baru saja mengabarkan bahwa telah resmi menjalin hubungan kerja sama kembali dengan Marko Simic.

Featured-Image
Marko Simic kembali berseragam Macan Kemayoran, Selasa (20/6). (Foto: IG/markosimic_77)

bakabar.com, JAKARTA - Persija Jakarta memberi kabar mengejutkan. Tim asal Ibukota ini baru saja mengabarkan bahwa telah resmi menjalin hubungan kerja sama kembali dengan Marko Simic. 

Kepastian ini diunggah langsung melalui video di laman instagram klub pada Selasa (20/6) siang. Di postingan tersebut Persija menuliskan keterangan "It's Payback Time!! Welcome back, Super Simic"

Kabar ini tentu membuat publik sepakbola tanah air khususnya Jak Mania penggemar fanatik dari Persija merasa terkejut. Sebab, keluarnya Simic dari klub pada tahun lalu lantaran adanya perselisihan diantara keduanya. 

Penyebab dari ketidakharmonisan keduanya adalah masalah penunggakan gaji. Saat itu Simic mengatakan Persija telah menunggak gajinya selama setahun.

Namun disisi lain, Persija menyatakan bahwa yang dikatakan Simic tidak benar. Saat itu Persija menerangkan melalui statemen dari Presiden klub Mohamad Prapanca bahwa pembayaran jadi disesuaikan dengan keputusan PSSI di tengah keadaan covid 19.

Tapi pada akhirnya, Simic yang melaporkan situasi ini ke FIFA berhasil menang di pengadilan FIFA dan membuat Persija harus membayar senilai Rp 7 Miliar kepada sang pemain. 

Namun kini, rupanya persoalan tersebut telah dikubur dalam-dalam. Keduanya kembali bersepakat untuk melakukan kerja sama dalam mengarungi kompetisi liga 1 musim 2023/2024.

Simic pun menjadi rekrutan kedua dari Persija untuk mengisi slot pemain asing musim ini. Sebelumnya, striker asal Kroasia ini merupakan sosok penyerang paling mengerikan yang dimiliki Persija. 

Sinergi yang sempat terjalin antara Persija Jakarta dengan Marko Simic sukses mengukir prestasi gemilang. Empat trofi juara berhasil diboyong ke Ibu Kota.

Dalam periode 2018-2022, Macan Kemayoran sukses meraih gelar Piala Presiden 2018, Boost Fix Super Cup 2018, Liga 1 2018, dan Piala Menpora 2021.

Selain meraih prestasi bersama tim, ia pun didukung untuk meraih pencapaian besar secara individu. Ia tercatat sebagai Pemain Terbaik Piala Presiden 2018, Top Skor Piala Presiden 2018 (11 gol), Top Skor Liga 1 2019 (28), dan Top Skor Piala Gubernur Jatim 2020 (6).

Editor


Komentar
Banner
Banner