Piala Dunia Antarklub 2023

Selamat! Manchester City Juara Piala Dunia Antarklub 2023

Manchester City sukses menambah koleksi trofi mereka usai meraih gelar juara di ajang Piala Dunia Antarklub 2023.

Featured-Image
Manchester City meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub 2023. Foto: X/@mancity

bakabar.com, JAKARTA – Manchester City sukses menambah koleksi trofi mereka usai meraih gelar juara di ajang Piala Dunia Antarklub 2023.

Keberhasilan itu diraih oleh The Citizens setelah pasukan Pep Guardiola mengalahkan Fluminense di partai final yang digelar, Sabtu (21/12) dini hari WIB.

Bermain di King Abdullah Sports City Stadium, Julian Alvarez dan kolega menjadi pemenang usai membungkam Marcelo cs 4-0 tanpa balas.

Mengawali babak pertama, anak asuh Pep Guardiola langsung bermain menekan ke jantung pertahanan Fluminense.

Baca Juga: Manchester City vs Fluminense, Kans The Citizens Sempurnakan Trofi

Bahkan, babak pertama baru berjalan 1 menit. The Citizens langsung membobol gawang lawannya berkat gol yang dicetak oleh Julian Alvarez setelah menyambar bola muntah dari Nathan Ake.

Selepas itu, sang juara Liga Inggris ini terus mendominasi permainan. Alhasil, di menit ke-27 pasukan Pep Guardiola menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Lewat gol bunuh diri pemain Fluminense, Nino.

Tertinggal dua gol lantas tak mengendurkan semangat Marcelo cs. Mereka mencoba mengancam serangan demi serangan. Tapi, gawang Manchester City masih sulit ditembus.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda turun minum. Skor 2-0 milik Manchester Biru bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Manchester City lagi-lagi langsung memberikan tekanan. Peluang demi peluang terus diciptakan Citizens untuk menambah pundi-pundi gol mereka.

Baca Juga: FIFA Tunjuk Arab Saudi Tuan Rumah Piala Dunia Antarklub 2023

Namun, Manchester City baru bisa menambah kedudukan menjadi 3-0 di menit ke-72. Lewat aksi apik dari Alvarez. Phill Foden yang tak terkawal dengan leluasa menceploskan si kulit bundar ke gawang Fluminense.

Tujuh menit kemudian Fluminense mencoba merespons. Namun, lagi-lagi usaha yang diciptakan oleh Kennedy masih belum berhasil merobek gawang City yang dikawal Ederson.

Manchester City nyatanya belom puas usai unggul dengan defisit tiga gol. semenit jelang waktu normal berakhir, Julian Alvarez mencetak brace untuk membawa City unggul 4-0.

Baca Juga: Manchester City Masih Sempurna, Erling Haaland Ciptakan Rekor

Memanfaatkan umpan matang Matheus Nunes di dalam kotak penalti. Peraih gelar juara Piala Dunia itu dengan tenang menembak bola ke pojok kiri bawah gawang Fluminense.

Hingga wasit meniup peluit panjang. Tak ada lagi gol tambahan yang tercipta. Manchester City keluar sebagai juara Piala Dunia Antarklub 2023.

Editor
Komentar
Banner
Banner