Layanan Bus Wisata

Selama Libur Lebaran, TransJakarta Sediakan Bus Wisata Gratis

TransJakarta menyediakan layanan bus wisata baru gratis selama libur lebaran 2023.

Featured-Image
Tujuan mulia untuk mengalihkan konsumsi bahan bakar fosil, dirasa kurang efektif karena permasalahan kemacetan di kota-kota besar justru nampaknya akan terus berlanjut jika pengembangan kendaraan listrik ditujukan untuk kendaraan pribadi. Foto: wikimedia.org

bakabar.com, JAKARTA - PT TransJakarta menyediakan layanan bus wisata baru gratis selama libur lebaran 2023. Bus tingkat tersebut melayani masyarakat yang ingin mengunjungi tempat wisata di Jakarta.

Bus wisata TransJakarta melayani penumpang berbagai rute, berlaku pada tanggal 22-30 April 2023. Saat ini, TransJakarta menambah tiga rute bus wisata, yakni W2, BW4, BW9. Rute baru itu melewati lokasi sejumlah wisata, seperti: Ragunan, Ancol, TMII, dan Monas.

"Rute baru bus wisata ini melengkapi dua rute sebelumnya yang telah melayani, antara lain Jakarta Modern (BW2) dan Pencakar Langit (BW4)," kata Direktur Operasi dan Keselamatan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) Daud Joseph dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (22/4).

Selain itu, TransJakarta tetap menyediakan layanan reguler ke tempat-tempat wisata. Di antaranya rute Puri Beta - Ragunan (13D), Pulo Gadung 2 - Ragunan (4H), Juanda - Ancol (5H) dan Ragunan - Departemen Pertanian (GR3).

Baca Juga: Pemprov DKI Belum Putuskan Kenaikan Tarif Bus TransJakarta

Untuk pergi ke Ancol, TransJakarta menambah rute Juanda - Ancol (5H). Jika ingin mengunjungi TMII, warga dapat menggunakan rute Kampung Rambutan - Pancoran via TMII (7D).

Terakhir, untuk menuju Monas, TransJakarta menyiapkan rute Blok M - Kota (1), Pulo Gadung - Juanda (2), dan Kalideres - Bundaran HI (3). Semua rute tersebut beroperasi dari pukul 05.00-22.00 WIB.

Agar tidak salah tujuan, penumpang diminta memperhatikan informasi selengkapnya terkait layanan bus wisata di kanal sosial media maupun website resmi TransJakarta.

Editor
Komentar
Banner
Banner