DPRD Tanah Bumbu

Sekretariat Dewan Tanbu Bagikan Bingkisan Paket Lebaran kepada Pegawai

apahabar.com, BATULICIN – Sekretariat DPRD Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) membagikan bingkisan paket lebaran kepada seluruh pegawai…

Featured-Image
Sekretaris DPRD Tanah Bumbu, H Mukhlis. Foto: Humas DPRD Tanbu

bakabar.com, BATULICIN – Sekretariat DPRD Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) membagikan bingkisan paket lebaran kepada seluruh pegawai lingkup instansi tersebut.

Bingkisan diberikan mulai dari pejabat, staf, hingga pihak keamanan menjelang lebaran Idulfitri 1442 Hijriah yang diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris DPRD Tanbu, H Mukhlis.

Paket lebaran dibagikan tidak hanya oleh sekretariat saja, melainkan juga dari Koperasi KPN Abdi Bersujud Sekretariat yang diperuntukan bagi karyawan yang terdaftar sebagai anggota koperasi.

Ada sekira 100 karyawan yang terdaftar sebagai anggota koperasi yang menerima paket lebaran tersebut.

“Alhamdulillah di tahun ini kita bisa berbagi paket lebaran kepada seluruh anggota koperasi sekretariat DPRD dengan total nilai sekira 150 ribu rupiah per paket” ujar H Mukhlis, Senin (10/5).

H Mukhlis mengatakan khusus di lingkup sekretariat DPRD juga telah dibagikan paket lebaran yang merupakan bentuk partisipasi dari semua dengan kisaran total nilai sebesar 400 ribu rupiah per paket.

“Sumber dana paket lebaran berasal dari iuran setiap kegiatan masing-masing anggota untuk menitipkan dan itu berlaku setiap kali menjelang lebaran,” ungkapnya.

“Pada saat situasi seperti ini kita patut untuk bersyukur, karena selain mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR) dari pemerintah kita juga bisa berbagi,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner