News

Sasar Pecinta Offroad, Aprilia Tuareg 660 Harganya Pas untuk Sultan

apahabar.com, JAKARTA – PT Piaggio Indonesia baru saja memperkenalkan sepeda motor penggaruk tanah, yakni Aprilia Tuareg…

Featured-Image
Aprilia Tuareg 660 resmi meluncur untuk pecinta off-road di Indonesia. (Foto: dok. Piaggio Indonesia)

bakabar.com, JAKARTA – PT Piaggio Indonesia baru saja memperkenalkan sepeda motor penggaruk tanah, yakni Aprilia Tuareg 660.

Aprilia Tuareg 660 tersedia dua model, seperti Acid Gold dan Indaco Tagelmust dan ditawarkan dengan harga Rp 656 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Nama Tuareg sendiri memiliki makna yang berarti "manusia bebas", berasal dari nilai inti dalam budaya orang Tuareg dari Sahara.

Budaya itu dikenal dengan kemampuan bertahan hidup dan keahlian eksplorasi mereka bahkan di lingkungan yang paling sulit sekalipun.

Tipe baru Tuareg ini diklaim menawarkan performa lebih baik dari kelincahan, kepraktisan, kecepatan, dan fitur di segmen petualangan off-road.

“Aprilia Tuareg 660 didesain untuk pengendara yang benar-benar mencari kebebasan dan kemampuan untuk berpetualang di segala kondisi jalan,” kata Marco Noto La Diega, Managing & Country CEO PT Piaggio Indonesia dalam keterangan tertulisnya, Selasa (6/9).

Aprilia Tuareg 660 menunjukkan mesin luar biasa di kelas menengah yang mampu serta terbukti ringan tetapi tidak rentan dan rumit.

Komposisi mesinnya disebut cocok untuk pengendara pemula maupun profesional. Tuareg 660 klaimnya dirancang dan dikembangkan di daerah off-road.

Tuareg membenamkan mesin 2 silinder paralel yang sanggup menyembutkan tenaga sebesar 80 dk, dengan bobotnya yang berkurang hanya 187 kg tanpa cairan.

Twin cylnder 660 ultra-modern, basis dari keluarga Aprilia baru, dirancang untuk melengkapi berbagai penggunaan, salah satunya untuk kinerja dan pengurangan bobot.

Empat Riding Mode

Aprilia telah menyiapkan empat Riding Mode khusus untuk Tuareg 660 untuk disesuaikan dengan kebutuhan berkendara, baik dalam hal kontrol traksi, rem engine, ABS, dan semua parameter lainnya.

Tuareg 660 tidak hanya semakin memperkaya keluarga Aprilia 660, yaitu Aprilia RS 660 dan Tuono 660, tetapi semakin menunjukkan mesin luar biasa di kelas menengah 660.

“Tuareg 660 terbaru bergabung dalam keluarga 660, sehingga melengkapi segmen Aprilia dari racing ke adventure. Inilah mengapa kami berada di sini, untuk melayani pelanggan kami dengan pilihan yang lebih banyak dan lebih menarik,” tutup Marco.

Reporter: Awan



Komentar
Banner
Banner