Hot Borneo

Rumah Sakit di Balikpapan Mulai Tutup Poliklinik Khusus Covid-19

apahabar.com, BALIKPAPAN – Penurunan kasus Covid-19 di Balikpapan membuat sejumlah rumah sakit mulai menghentikan screening, serta…

Featured-Image
RS Kanujoso Djatiwibowo sudah menutup sebagian besar layanan yang berhubungan dengan Covid-19. Foto: Istimewa

bakabar.com, BALIKPAPAN – Penurunan kasus Covid-19 di Balikpapan membuat sejumlah rumah sakit mulai menghentikan screening, serta menutup poliklinik khusus perawatan penyakit pernapasan ini.

Salah satunya Rumah Sakit Kanujoso Djatiwibowo (RSKD) Balikpapan. Dalam beberapa pekan terakhir, tindakan medis yang berhubungan dengan Covid-19 sudah ditiadakan.

“Screening pasien sudah dihentikan. Keputusan ini disebabkan kasus positif sudah jauh berkurang,” papar Direktur RSKD Balikpapan, Edi Iskandar, Selasa (7/6).

Selain menghentikan screening, RSKD juga menutup pelayanan pemeriksaan Covid-19, terhitung sejak 1 Juni 2022.

“Itu juga untuk memulihkan pelayanan supaya pasien non Covid-19 bisa kembali dirawat seperti semula dengan fasilitas yang tersedia,” tegas Edi Iskandar.

Namun belum semua rumah sakit di Balikpapan mengambil keputusan serupa. Dengan pertimbangan kesiagaan, RSUD Beriman Balikpapan masih mengaktifkan fasilitas dan layanan Covid-19.

“Screening masih dibuka, demikian pula poliklinik Covid-19. Namun untuk kesiapsiagaan saja,” sahut Indah Puspitasari, Plt Direktur RSUD Beriman Balikpapan.

“Memang kasus positif sudah tidak ada lagi, termasuk pasien yang dirawat. Mudahan sampai seterusnya demikian,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner