Psoriasis

Rambut Rontok? Bisa Jadi Gejala Scalp Psoriasis

Psoriasis merupakan kondisi kulit kering yang menyebabkan penumpukan sel kulit. Bisa terjadi di kulit kepala.

Featured-Image
Ilustrasi Scalp Psoriasis pada kulit kepala. Foto: symptomspictures

bakabar.com, JAKARTAPsoriasis merupakan kondisi kulit kering yang menyebabkan penumpukan sel kulit. Bisa terjadi di kulit kepala.

Sel kulit berlebih ini membentuk bercak merah yang dapat mengelupas, gatal, pecah-pecah dan berdarah. Ketika psoriasis mempengaruhi kulit kepala, itu dikenal sebagai psoriasis kulit kepala. Ini merupakan kondisi yang relatif umum.

Pengobatan psoriasis bervariasi berdasarkan tingkat keparahannya. Umumnya pengobatan psoriasis pada leher dan wajah lebih lembut dibandingkan pengobatan pada bagian kepala.

Gejala Psoriasis Kulit Kepala

Melansir dari Healthline, Psoriasis kulit kepala adalah salah satu bentuk psoriasis plak, yang menyebabkan bercak berisisik berwarna merah. Psoriasis plak adalah jenis psoriasis yang paling umum. Ini dapat mempengaruhi bagian tubuh mana pun.

Cara Sederhana Hilangkan Kutu Rambut (Foto Times Indonesia)
Ilustrasi kulit kepala. (Foto:Times Indonesia)

Psoriasis kulit kepala juga dapat menyebabkan, serpihan kulit halus berwarna putih di kulit kepala, sensasi gatal, terbakar, kering dan berdarah.

Baca Juga: 5 Jenis Psoriasis, Penyakit Kulit yang Tidak Menular!

Rambut rontok sementara adalah gejala dan efek sampingnya. Rambut biasanya tumbuh Kembali setelah psoriasis kulit kepala diobati dan hilang.

Penyebab dan Faktor Risiko Terjadinya Psoriasis

Seseorang dengan psoriasis mungkin menghasilkan lebih banyak jenis sel darah putih tertentu yang di sebut sel T dan neutrophil. Tugas sel T ialah melakukan perjalanan ke seluruh tubuh, melawan virus dan bakteri.

Jika seseorang mempunyai terlalu banyak sel T, mereka mungkin secara tidak sengaja menyerang sel-sel sehat dan memproduksi lebih banyak sel kulit dan sel darah putih.

Pada psoriasis kulit kepala, kelebihan sel kulit dapat menyebabkan peradangan, kemerahan, bercak dan pengelupasan.

Faktor genetik dan gaya hidup juga mempengaruhi dalam perkembanagan psoriasis.

Editor


Komentar
Banner
Banner