bakabar.com, KUALA KAPUAS – Unit Pelaksana Tekhnis Daerah Perempuan dan Perlindungan Anak (UPTD-PPA) Dinas P3APPKB Kabupaten Kapuas, Kalteng, turun tangan menangani persoalan Putri Adina Nur Rahim.
Kepala Bidang Perlindungan dan Tumbuh Kembang Anak Dinas P3APPKB Kapuas, Karolina Kamala, mengatakan, Putri saat ini dalam pendampingan pihaknya.
“Putri sekarang kami dampingi, karena kami juga harus mendengarkan suara anak,” katanya saat dihubungi bakabar.com via gawai, Selasa (16/11).
Kamala bilang pihaknya juga sudah bertemu Putri dan juga telah memberikan konseling dan psikolog terhadap yang bersangkutan.
“Kami sudah ketemu dengan anak tersebut dan kasih dia konseling kemarin dengan psikolog, selajutnya untuk sementara waktu kami amankan dulu. Ya gitu aja,” ujarnya.
Kamala juga membenarkan jika pihak orangtua putri kemarin telah mendatangi pihaknya untuk menanyakan keberadaan anaknya.
Penjelasan UPTD PPA Kapuas di halaman selanjutnya….