bakabar.com, KUALA KAPUAS – Sebanyak 50 kepala keluarga warga transmigran mulai menempati rumah transmigrasi UPT Dadahup, Kabupaten Kapuas, Kalteng, Selasa (23/8).
Para warga transmigran tersebut merupakan penduduk setempat. Mereka menyusul 32 KK warga transmigran lainnya yang telah ditempatkan sebelumnya.
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat pun berpesan kepada warga transmigran untuk selalu hidup rukun bersama-sama dengan transmigran lainnya.
Ben Brahim juga mengingatkan agar warga transmigran menggarap lahan dengan semangat, sehingga dapat meningkatkan perekonomian keluarga.
Selain itu penggarapan lahan transmigrasi juga menjadi bagian dalam pengembangan wilayah khususnya di Kabupaten Kapuas.
"Saya mengharapkan bapak ibu untuk selalu semangat menggarap lahan yang ada serta dapat membaur dengan transmigran yang sudah ditempatkan sebelumnya,” katanya.
“Karena kita semua itu saudara bersama-sama berdampingan dengan baik seperti bhinneka tunggal ika," pungkas Ben Brahim saat menyerahkan kunci rumah kepada warga transmigran.