bakabar.com, JAKARTA –PSSI telah menyiapkan ratusan tenaga pengamanan pertandingan (steward) saat duel Indonesia kontra Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (23/12) sore.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, yang mengatakan pihaknya telah menyiapkan tenaga pengamanan pertandingan di dalam stadion GBK.
“Steward ada 239 di sini, ada dari personel terutama dan dari PSSI juga ada. Kemudian ada ring 1, ring 2, dan ring 3,” kata Iriawan saat ditemui di GBK, Kamis (22/12).
Terkait dengan pengamanan di dalam stadion, Iriawan mengatakan pihak Kepolisian nantinya tetap akan membantu pengamanan pertandingan. Tapi, polisi tidak akan berada di dalam stadion.
Baca Juga: Pelatih Kamboja Ingin Terus Menang di Piala AFF 2022
“Jadi polisi berjaga-jaga di luar. Apabila kami butuhkan mereka bisa masuk. Di dalam dijaga steward, begitu kira-kira pengamanannya,” ujarnya.
Pria yang akrab dipanggil Iwan Bule itu menambahkan, ring 2 nanti diisi dari personel kepolisian di mana saat dibutuhkan mereka bisa masuk ke dalam stadion untuk membantu.
Semntara ring 3 adalah tempat untuk bantuan dari kepolisian, jika nantinya ring 2 dirasa kurang.
Dengan skema pengamanan tersebut, Ketum PSSI itu berharap pertandingan timnas Indonesia kontra Kamboja di Piala AFF 2022 nanti dapat berjalan dengan lancar.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ingin Suporter Timnas Indonesia Ramaikan GBK Besok!
Mantan Kapolda Metro Jaya itu juga menyampaikan kepada para suporter yang ingin datang ke stadion untuk tidak membawa barang-barang yang berisiko.
“Kita sampaikan ke penonton (suporter) ingat tidak boleh membawa flare, air mineral botol tidak boleh, dan korek api juga tidak boleh,” tegas Iriawan.
“Sehingga betul-betul perhelatan pertama kita tahun 2022 event yang luar biasa ini bisa berjalan lancar sesuai dengan harapan,” katanya menambahkan.
Untuk diketahui, pihak Kepolisian akan menyiagakan 1400 personel untuk membantu melakukan pengamanan di pertandingan Indonesia vs Kamboja di Piala AFF.
Kapolri mengatakan, bahwa nantinya polisi yang bertugas tidak akan membawa senjata api atau menggunakan gas air mata dalam pengamanannya.
Hal tersebut menurut Kapolri sesuai dengan Peraturan Polri Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.
Pertandingan Timnas Indonesia melawan Kamboja di Piala AFF ini menjadi laga pertama yang diperbolehkan dihadiri penonton secara langsung ke Stadion sejak tragedi Kanjuruhan.