bakabar.com, JAKARTA - Brasil akan berhadapan dengan Kroasia di laga perempat final Piala Dunia 2022, Jumat (9/12) malam nanti.
Dengan predikat juara favorit, Selecao berhasil membuktikan kualitas juara hingga babak 16 besar dengan kemenangan telak 4-1 atas Korea Selatan.
Dengan kembalinya Neymar ke dalam daftar pemain, Tim Samba semakin kuat dan sulit untuk dibendung dari segala lini.
Bahkan gaya permainan menghibur Brasil juga dipuji oleh pelatih Kroasia, Zlatko Dalic. Menurutnya, Brasil memang punya kualitas, tapi timnya akan bermain dengan penuh percaya diri.
Baca Juga: Jelang Laga Kontra Brasil, Kroasia Terkena Sanksi dari FIFA
“Apa yang saya lihat sejauh ini, ketika Anda melihat para pemain mereka, kualitas, keterampilan, dan nilai mereka, maka itu memang menakutkan,” ujar Zlatko Dalic di laman FIFA.
“Kami harus memasuki pertandingan dengan penuh keyakinan, kepercayaan diri danmencari peluang kami, menikmati kesempatan bermain melawan Brasil, itu saja.”
Runner up Piala Dunia 2018, Kroasia akan sangat mungkin menjadi ujian terberat bagi Brasil untuk menggapai trofi Piala Dunia untuk keenam kali, selama 20 tahun terakhir.
Apalagi Kroasia memiliki gelandang bertalenta hebat dan penuh pengalaman, Luka Modric.
Baca Juga: Tersingkir di Piala Dunia, Luis Enrique Mundur dari Pelatih Spanyol
Di usianya yang ke 37 tahun, Modric berencana menjadikan Piala Dunia 2022 sebagai pentas internasional terakhirnya dan tentu saja menutup manis karir dengan gelar juara untuk pertama kali.
Modric membawa Kroasia lolos ke perempat final setelah menang adu penalti dari wakil Asia, Jepang.
Kemenangan di babak adu penalti tersebut merupakan ketiga kalinya yang diraih Vatreni di Piala Dunia, setelah mengalahkan Denmark dan Rusia juga lewat babak adu penalti di tahun 2018.
Sebelumnya kedua negara ini sudah melakoni empat kali pertemuan. Brasil mendominasi Kroasia tanpa terkalahakan.
Pertandingan terakhir mereka terjadi di Piala Dunia 2014, dan Braasil menang 3-1 atas Kroasia.
Partai Brasil versus Kroasia akan berlangsung di Stadion Education City, Jumat malam nanti pukul 22.00 WIB, dan dapat disaksikan langsung melalui layanan streaming berbayar Vidio.
Berikut link live streaming laga Brasil vs Kroasia ---- LINK