Politik Sepekan

POLITIK SEPEKAN: Jokowi Larang Bukber hingga Perppu Ciptaker Diketok DPR

Lanskap politik Indonesia menyisakan beragam memoar bagi masyarakat yang menyaksikan tontonan akrobatik seperti Presiden Jokowi yang melarang

Featured-Image
Presiden Jokowi memberikan sambutan di hadapan masyarakat Tabalong. Foto - apahabar.com/Rizal Khalqi

bakabar.com, JAKARTA - Lanskap politik Indonesia menyisakan beragam memoar bagi masyarakat yang menyaksikan tontonan akrobatik sepekan berupa Presiden Jokowi yang melarang buka puasa bersama selama Ramadan hingga DPR resmi mengetok Perppu Cipta Kerja menjadi UU.

Namun, larangan Jokowi memancing reaksi sejumlah pihak sehingga menimbuhkan riuh rendah di hadapan publik.

Termasuk reaksi juga timbul dari pengesahan Perppu Cipta Kerja yang diketok di tengah gelombang protes masyarakat berbagai kalangan.

1. Jokowi Larang Buka Puasa Bersama

Presiden Jokowi
Presiden Jokowi memberikan sambutan di hadapan masyarakat Tabalong. Foto - bakabar.com/Rizal Khalqi

Presiden Jokowi menerbitkan surat larangan bagi para pejabat untuk tidak menggelar buka puasa bersama Ramadan 1444 H. 

Larangan tersebut termaktub dalam surat bernomor R 38/Seskab/DKK/03/2023 tertanggal 21 Maret 2023.

"Sudah dicek surat itu benar," kata Kasetpres Heru Budi Hartono, Kamis (23/3). 

Dalam surat tersebut, Presiden Jokowi mengalamatkan larangan buka puasa bersama kepada para menteri Kabinet Indonesia Maju, jaksa agung, panglima TNI, kapolri, dan kepala badan/lembaga.

Selengkapnya:Jokowi Larang Pejabat Gelar Buka Puasa Bersama

2. Eks Kapolda Kalsel Gabung Partai Golkar

Partai Golkar
Eks Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen (Purn) Rikwanto, dan mantan Rektor Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin Sutarto resmi bergabung dengan Partai Golkar untuk memenangkan Pemilu 2024. Foto: Istimewa

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto merekrut belasan purnawirawan Polri, TNI, kepala daerah hingga artis untuk merebut dan menguasai Senayan dengan mematok target 20 persen perolehan kursi di DPR.

"Target kursi Partai Golkar adalah 20 persen dan perkiraan hari ini sekitar 126 kursi di DPR RI," kata Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (19/3).

Di antaranya mantan Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen (Purn) Rikwanto, mantan Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Irjen (Purn) Ronny Sompie S, dan eks Kapolda Babel dan Kapolda Bengkulu Irjen (Purn) Yovianes Mahar.

Selengkapnya: Demi Kuasai Senayan, Golkar Rekrut Eks Kapolda Kalsel hingga Artis

3. Adik Ipar Jokowi Kembali Jabat Ketua MK

ANWAR USMAN
Ketua Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi, Anwar Usman. Foto: Antara

Adik ipar Presiden Jokowi, Anwar Usman telah sah menjabat kembali Ketua Mahkamah Konstitusi periode 2023-2028. Anwar didampingi Saldi Isra yang didapuk sebagai Wakil Ketua MK.

Anwar dan Saldi Isra dilantik dengan mengucapkan sumpah sebagai Ketua dan Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi dalam sidang Pleno Khusus di Gedung MK, Jakarta, Senin (20/3).

"Pengucapan sumpah atau janji di hadapan Mahkamah Konstitusi berdasarkan amanah Undang-Undang Nomor 24 tahun 2003 tentang Mahkamah Konstitusi, sebagaimana telah diubah dalam UU Nomor 7 tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga atas UU Nomor 24 tahun 2003," kata pimpinan sidang Anwar Usman sekaligus Ketua MK terpilih.

Selengkapnya: Sah! Adik Ipar Jokowi Kembali Jabat Ketua MK

4. Perppu Cipta Kerja Sah Jadi Undang-Undang

RUU Cipta Kerja Akan Disahkan DPR RI Dalam Rapat Paripurna Hari Ini
Ketua DPR RI, Puan Maharani (foto:aphabar.com/dianfinka)

DPR RI resmi memutuskan Perppu nomor 2 tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi undang-undang dalam Rapat Paripurna ke-19 di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (21/3).

Pengesahan turut dihadiri Menko Perekonomian Airlangga Hartarto sebagai wakil pemerintah.

"Berkenaan dengan itu apakah RUU tentang penetapan Perppu Nomor 2 Tahun 2022 Cipta Kerja bisa disetujui?" ujar Ketua DPR Puan Maharani.

Kemudian para anggota DPR serempak menjawab setuju sehingga Perppu Cipta Kerja resmi menjadi UU.

Selengkapnya: Tok! Perppu Cipta Kerja Sah Jadi Undang-Undang

5. Buka Puasa Bersama NasDem Dihadiri Anies hingga Jusuf Kalla

Ketua Umum NasDem
Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh duduk satu meja dengan Anies Baswedan, Jusuf Kalla, Airlangga Hartarto, Agus Harimurti Yudhoyono saat berbuka puasa bersama, Sabtu (25/3). Foto: bakabar.com/BS

Partai NasDem menggelar buka puasa bersama (bukber) di NasDem Tower bersama Bacapres Anies Baswedan dan pimpinan partai politik parlemen.

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Nasdem, Hermawi Taslim, Anies Baswedan juga dikabarkan hadir dalam acara buka bersama sore ini.

"Iya Anies hadir," kata Hermawi, di Nasdem Tower, Jakarta, Sabtu (25/3).

Saat dikonfirmasi Partai Nasdem juga turut mengundang 6 Pimpinan Partai yang akan hadir.

Selengkapnya:NasDem Gelar Buka Bersama Bareng Pimpinan Partai Politik

Editor


Komentar
Banner
Banner