Bengkel Nakal

Polisi Periksa 3 Terduga Pelaku Kecurangan Bengkel di Puncak Cianjur

Polres Cianjur mengamankan pemilik dan dua orang mekanik bengkel yang diduga sering melakukan kecurangan

Featured-Image
Video viral pemilik kendaraan yang mengaku dikerjai oleh bengkel di kawasan Puncak. Foto : tangkap layar akun Tiktok @chilmoysee

bakabar.com, CIANJUR - Satreskrim Polres Cianjur mengamankan pemilik dan dua orang mekanik bengkel yang diduga sering melakukan kecurangan kepada para pengendara di jalan raya Puncak-Cianjur, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Hal tersebut terungkap setelah video viral pemilik kendaraan yang mengaku dikerjain oleh bengkel tersebut saat mobilnya mengalami masalah pada sistem pengereman.

Kasat Reskrim Polres Cianjur, Iptu Tono Listianto mengatakan pemilik bengkel beserta dua orang mekanik diamankan di lokasi bengkel di kawasan Jalan Raya Puncak-Cianjur.

"Tiga orang terduga pelaku yang ada di video viral tersebut, kita amankan dan menjalani pemeriksaan oleh penyidik Satreskrim," tuturnya kepada wartawan, Kamis (2/11).

Baca Juga: Kecelakaan Maut Truk Tronton di Jalur Tengkorak Cianjur, 1 Orang Tewas

Saat ini, polisi juga masih menyelidiki dan mendalami dugaan kecurangan yang dilakukan para mekanik bengkel yang banyak dikeluhkan para pengendara mobil yang melintas.

"Memang ada dugaan tindak kecurangan, tapi polisi belum menerima laporan resmi dari para pemilik kendaraan yang merasa dirugikan. Kita hanya meminta pemilik bengkel untuk melakukan klarifikasi dengan penyidik," ucapnya.

Pihaknya menegaskan akan memberikan tindakan tegas jika para pemilik bengkel kembali melakukan praktek kecurangan terhadap para pemilik kendaraan yang mengalami trouble di jalur Puncak.

"Tentunya kita akan beri efek jera jika mereka kembali melakukan perbuatan serupa," tegasnya.

Baca Juga: Pemerintah Tuntas Perbaiki Infrastruktur Rusak Akibat Gempa Cianjur

Sebelumnya, beredar video viral seorang perempuan yang mengaku mobilnya Dikerjai habis-habisan oleh bengkel tersebut.

Dalam video viral berdurasi 1 menit 34 detik yang di unggah akun Tiktok @chilmoysee itu menceritakan saat mobilnya mengalami masalah dan memeriksakannya ke salah satu bengkel di kawasan wisata Puncak, Desa Ciloto.

Pemilik bengkel berinisial AS (55) menbenarkan pernah menangani kendaraan atau mobil yang ada di dalam video tersebut.

Baca Juga: Bupati Cianjur akan Kaji Kasus Dewas RSUD yang Aniaya Mahasiswa

Namun, ia membantah dan merasa dirugikan dengan pernyataan atau narasi yang ada di dalam video yang diunggah ke media sosial itu.

"Iya, Sabtu kemarin (Pekan kemarin), siang. Kondisi mobilnya ngebul, ban depan roda kiri. Ke bengkel Minta dicek, saya cek, kan. Kalau gak nyuruh, gak mungkin ngecek," kata AS saat dikonfirmasi wartawan.

Disebutkan, karena pemilik kendaraan keberatan, lantas memintanya untuk memasang kembali.

"Saya pasang lagi, gak ada yang diganti, gak ada biaya. Berapa ongkosnya, saya bilang gak apa, minyak rem saya kasih. Saya gak enak dengan video ini, saya tidak terima," tutupnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner