Lebaran 2023

Polda Metro Jaya Salahkan Pengelola Akibat Kepadatan Kendaraan di Ragunan

Latif Usman mengatakan bahwa terdapat permasalah yang mengakibatkan kepadatan kendaraan di pintu masuk Taman Margasatwa Ragunan

Featured-Image
Lalu Lintas Menuju Pintu Barat Ragunan (Foto:apahabar.com/Daffa)

bakabar.com, JAKARTA - Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman mengatakan bahwa terdapat permasalahan yang mengakibatkan kepadatan kendaraan di pintu masuk Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta Selatan, pada H+2 Lebaran 2023.

Permasalahan yang dimaksud, pengelola TMR Ragunan yang sebelumnya menggunakan sistem pendaftaran pengunjung secara online, justru tetap menerima pendaftaran secara offline.

"Harusnya dibatasi jumlah pengunjung nya. Akhirnya kami dari kepolisian mengatur itu, biar tidak terjadi kepadatan di dalam. Masyarakat yang ke Ragunan untuk tidak memaksakan diri. Kalau sudah penuh kita tutup," kata Latif, Minggu (23/04).

Baca Juga: Taman Margasatwa Ragunan Pastikan Bebas PPKM

Lebih lanjut, Latif pun mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak TMR Ragunan guna melakukan evaluasi kepadatan kendaraan tersebut.

"Iya koordinasi, evaluasi hari pertama. Besok kita pantau. Kalau online kan sudah diketahui jumlahnya berapa, kapan masuk. Jadi kita sudah perkirakan," pungkasnya.

Diketahui, Sejumlah warga DKI Jakarta dan sekitarnya meluangkan waktu libur lebaran 2023 dengan mengunjungi tempat wisata salah satunya Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan.

Baca Juga: H+2 Lebaran, Pengunjung Kebun Binatang Ragunan Capai Belasan Ribu

Terlihat sejumlah kendaraan baik sepeda motor maupun mobil nampak memadati jalan Harsono RM hingga memasuki kawasan pintu Barat Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan.

Tidak hanya itu, para pengunjung pun nampak berjalan kaki berbondong-bondong untuk memasuki kawasan kebun binatang Ragunan. Terlihat ia membawa barang seperti karpet, tempat makan, hingga membawa mainan.

Terkait itu, polisi lalu lintas dibantu petugas keamanan lain mengatur arus lalu lintas di pintu barat Taman Margasatwa Ragunan.

Editor


Komentar
Banner
Banner