Hot Borneo

Pohon Nyaris Tumbang, Warga Minta DLH Kapuas Turun Tangan

Keberadaan sebuah pohon kering yang berada di pinggir Jalan Pemuda Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalteng dikhwatirkan warga.

Featured-Image
FOTO : Keberadaan pohon kering di Jalan Pemuda Kuala Kapuas yang nyaris tumbang. Foto-Istimewa

bakabar.com, KUALA KAPUAS - Keberadaan sebuah pohon kering yang berada di pinggir Jalan Pemuda Kuala Kapuas, Kapuas, mulai dikhawatirkan warga.

Penyebabnya pohon tersebut nyaris tumbang dan hanya tertahan kabel listrik. Warga khawatir pohon akan roboh, ketika ditiup angin kencang. Akan lebih parah lagi, kalau pohon menimpa pengguna jalan.

"Bahaya kalau angin kencang. Apalagi pohon itu tepat berada di jalan menuju Kantor Bupati Kapuas," papar salah seorang warga Kapuas, Alevy Yadin, Senin (6/11).

Alevy pun berharap Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kapuas dapat segera menangani pohon tersebut.

"Jangan sampai terjadi kejadian kecelakaan tertimpa pohon atau kabel listik putus," tegasnya.

Sementara Kepala DLH Kapuas, Caroline, berterima kasih atas informasi tersebut dan akan segera melakukan penanganan.

"Terima kasih atas informasinya," sahut Caroline melalui pesan WhatsApp. 

Editor


Komentar
Banner
Banner