Pernak-Pernik Natal

Pohon Natal Banyak Dicari, Pedagang Pasar Senen Raih Omzet Besar

Tingginya permintaan terhadap pohon natal membuat pedagang pohon natal di Pasar senen meraih omzet besar setiap harinya

Featured-Image
Peningkatan omset pedagang pohon natal di Pasar Senen Jakarta Pusat. Foto: apahabar.com/Thomas.

bakabar.com, JAKARTA - Tingginya permintaan terhadap pohon natal membuat pedagang pohon natal di Pasar Senen meraih omzet besar setiap harinya.

"Omset bisalah sampai Rp4 juta dalam 1 hari. Itu khusus untuk penjualan pohon natal saja," ucap Muslih Karyawan Toko Perlengkapan Natal di Pasar Senen kepada bakabar.com Rabu (14/12). 

Muslih menjelaskan peningkatan permintaan terjadi mulai Oktober sampai dengan hari ini Rabu (14/12).

Peningkatan penjualan pohon natal sudah mencapai 60 sampai 70 persen.

Baca Juga: Puluhan Bus Transjakarta Terparkir di Pinang Ranti, Anggota DPRD DKI Minta Audit Aset Negara

Untuk pohon natal yang dijual memiliki berbagai macam ukuran.

Ukuran pohon natal mulai dari yang terkecil sekitar 30 cm sampai dengan yang terbesar150 cm. 

Sementara harga yang ditawarkan cukup bervariasi mulai dari Rp120.000 sampai Rp750.000.

"Kalau harga itu tergantung dari ukuran dan model pohonnya," ujar Muslih.

Menurutnya harga tersebut belum termasuk dengan hiasan atau mainan di pohon natal.

Sehingga konsumen perlu mengeluarkan biaya tambahan jika ingin menambah hiasan di pohon natalnya. 

Pemilik Toko Solai juga mengungkapkan adanya peningkatan permintaan pohon natal sebesar 30 persen menjelang perayaan natal. 

"Kalau omset sehari itu dari pohon natal saja sampai kok Rp2 juta," kata Solai.

Namun di luar pohon natal, hiasan atau mainan untuk pohon dinilai jauh lebih banyak dicari oleh pengunjung untuk saat ini. 

"Kalau pohon dalam sehari belum tentu laku, tapi kalau pernak perniknya itu sehari pasti ada laku," papar Solai.

Tidak hanya pohon dan hiasannya, dirinya juga menjual assesoris natal lainnya seperti topi, bando, dan hiasan pintu bertema natal. 

Editor


Komentar
Banner
Banner