Kabar Jateng

Pj Gubernur Jateng Wanti-Wanti Ancaman Terorisme Jelang Nataru

Pj Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Nana Sudjana wanti-wanti. Soal pontensi ancaman terorisme pada masa Natal dan tahun baru.

Featured-Image
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana saat Forkompinda Jateng, Selasa (5/12). (Foto: apahabar.com/Dedy Irawan)

bakabar.com, SEMARANG - Pj Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Nana Sudjana wanti-wanti. Soal pontensi ancaman terorisme pada masa Natal dan tahun baru.

Bukannya menakut-nakuti. Tapi faktanya, ada penangkapan terduga teroris beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Kompleks Lokasi Rumah Teroris Semarang Tak Boleh Dimasuki!

"Beberapa anggota Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Terduga teroris di wilayah Kota Semarang, Kabupaten Sukoharjo dan Kabupaten Boyolali," ujarnya saat rapat di Gedung Gradika, Selasa (5/12) tadi.

Karena itu, kata Nana perlu antisipasi. Dengan melakukan pengamanan tempat-tempat ibadah, lokasi wisata dan objek vital lainnya menjelang Nataru.

"Jadi kalau kita flasback tahun yang lalu, ketika pelaksanaan nantal ini harus betul-betul kita antisipasi. Kita harus menjaga kesiap siagaan," ujarnya

Pengamanan itu bakal difokuskan di lokasi-lokasi fital. Khususnya yang menyelenggarakan kegiatan keagamaan.

"Jadi sudah kami koordinasikan kepada Polri, TNI dan tokoh masyarakat. Kami akan mengamankan dan mensosialisasikan," tuturnya.

Sementara itu, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Lutfi memberi rincian. Jumlah pos pengamanan yang dilakukan.

Baca Juga: DPR Minta Polri Antisipasi Ancaman Terorisme jelang Pemilu 2024

"Pengaman objek vital seperti Gereja itu ada 3,320 personil, kemudian pengaman tempat-tempat wisata," ujarnya dikesempatan yang sama.

"Sudah kami sebar di masing-masing pospam, posyan dan Pos terpadu. Nanti kami bagi berdasarkan kerawanan daerah," sambungnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner