Pemkab Tabalong

Pj Bupati Tabalong Ingatkan ASN Jaga Netralitas di Pilkada 2024

Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Tabalong diingatkan untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024 mendatang

Featured-Image
Pj Bupati Tabalong ingatkan ASN agar menjaga netralitas pada Pilkada 2024 mendatang. Foto - Prokopim Setda Tabalong

bakabar.com, TANJUNG - Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Tabalong diingatkan untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024 mendatang.

Peringatan tersebut dilontarkan langsung oleh Pj Bupati Tabalong H Hamida Munawarah di depan sejumlah pejabat pada sosialisasi pembinaan kode etik dan disiplin serta netralitas ASN Lingkup Pemkab Tabalong di Hotel Harper Banjarmasin, 6 Juli 2024 lalu.

Kata Hamida, ASN sudah seharusnya merespon dengan bersikap profesional dan netral pada pesta demokrasi Pilkada 2024.

"Sudah seharusnya ASN bersikap netral sebagaimana tertuang Surat Keputusan Bersama Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Menteri Dalam Negeri, Kepala Badan Kepegawaian Negara, Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara, Dan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum," ucapnya.

"Dalam pemilihan kepala daerah merupakan suatu keharusan yang tidak bisa ditawar-tawar lagi,” imbuh Hamida.

Hamida mengajak ASN di Tabalong untuk bersama-sama  berkomitmen menjaga integritas dan profesionalitas.

"Mari kita berkomitmen menjaga intigritas dan profesionalitas pada gelaran Pilkada 2024 mendatang," ajaknya.

Editor


Komentar
Banner
Banner