Kebakaran PT BES

Petugas Ungkap Kesulitan Pemadaman PT BES Balikpapan

Peristiwa kebakaran hebat terjadi di PT BES Balikpapan. Petugas sempat kesulitan memadamkan api.

Featured-Image
Kondisi Gudang PT BES masih dalam upaya pemadaman, Minggu (21/1). (Dokumen Info Bencana Balikpapan).

bakabar.com, BALIKPAPAN - Peristiwa kebakaran hebat terjadi di PT Balikpapan Environmental Services (BES). Petugas sempat kesulitan memadamkan api.

Peristiwa itu terjadi Sabtu (20/1) pukul 18.10 WITA. Pemadaman terhambat oleh sejumlah faktor, seperti cepatnya penyebaran api dan gas beracun dari limbah.

Bahkan, petugas sampai menyiapkan 20 unit tangki pemadam. Serta bekerja sama dengan 2 perusahaan dekat lokasi untuk memadamkan api.

"Petugas tidak bisa mendekati gedung gudang secara langsung karena ada beberapa material yang mudah meledak dan menyulut api," kata Kepala BPBD Kota Balikpapan Usman Ali, Minggu (21/1).

Baca Juga: Kebakaran PT BES, Perusahaan Pengelolaan Limbah di Balikpapan

Baca Juga: Polisi Selidiki Kebakaran PT BES Balikpapan, 3 Saksi Diperiksa

Selain itu, ada juga beberapa drum yang berisi BBM di dalam gudang. Karenanya, petugas hanya bisa menyemprotkan air dari luar gedung dengan jarak yang aman.

"Kami akan terus berada di sini untuk memantau situasi dan prosesnya," ujar Usman.

Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih belum diketahui secara pasti. Pihak PT BES juga masih belum memberikan pernyataan resmi terkait insiden ini.

Editor


Komentar
Banner
Banner