bakabar.com, SOLO - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming mengaku mendapatkan banyak pesan usai melakukan perpisahan dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Senin (4/9). Salah satu pesannya adalah menjaga kondusifitas di Solo.
"Perlu diwaspadai misalnya percikan-percikan kecil seperti people power," kata Gibran saat ditemui di Solo, Senin (4/9).
Meski demikian, Gibran menegaskan bahwa Kota Solo tidak terpengaruh oleh aksi people power yang diprediksi membuat kegaduhan di Solo.
Baca Juga: Masuk Kandidat Cawapres Ganjar, Gibran: Saya Bukan Siapa-Siapa
Baca Juga: Hanura Persilahkan Demokrat Gabung Dukung Ganjar!
Saat disinggung mengenai pertemuan dengan pejabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, Gibran mengutarakan belum.
"Rabu baru dilantik (belum bertemu)," ujar Gibran.