Nasional

Perbasi Tanah Bumbu Gelar Turnamen Basket Kategori Pelajar

Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar turnamen bola basket antar pelajar Perbasi Cup 2023.

Featured-Image
Turnamen bola basket Perbasi Cup 2023. Foto-apahabar.com/Syahriadi.

bakabar.com, BATULICIN - Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar turnamen bola basket antarpelajar Perbasi Cup 2023.

Turnamen basket antarpelajar SMP dan SMA se-Tanah Bumbu ini dilaksanakan di Lapangan Bola Basket Kodeco, 10 hingga 18 November 2023.

"Ajang turnamen atau kejuaraan antar pelajar ini untuk mencari bakat serta atlet persiapan menghadapi Popda dan Porprov," ungkap Ketua Perbasi Tanah Bumbu, Dading Kalbuadi, Senin (13/11).

Baca Juga: Pindah Parpol, 4 Anggota DPRD Tanbu dari Fraksi Golkar Berganti 

Selain itu, kata Dading, turnamen Perbasi Cup 2023 sebagai ajang silaturahmi antara sekolah dengan Perbasi Tanah Bumbu.

"Kita akan tingkatkan olahraga basket di Tanah Bumbu melalui sekolah-sekolah, sehingga bisa mencetak atlet yang handal untuk daerah ke depannya," tuturnya.

Dading optimis olahraga bola basket di Tanah Bumbu akan berkembang lebih baik di masa kepemimpinannya.

"Kita akan terus menggenjot olahrga basket di Tanah Bumbu melalui turnamen-turnamen atau lomba," pungkasnya.

Baca Juga: Sjahrani Mataja di Mata Sahabat, Dikenal Periang dan Mudah Bergaul

Diketahui turnamen bola basket Perbasi Cup 2023 diikuti beberapa sekolah di antaranya untuk tingkat SMP Putra dan Putri diikuti SMPN 1 Simpang Empat dan SMPN 1 Batulicin.

Kemudian untuk tingkat SMA/SMK Putri diikuti SMKN 1 Simpang Empat, SMKN 2 Simpang Empat, SMAN 1 Simpang Empat, SMAN 1 Kusan Hilir, dan SMKS Bangun Banua.

Selanjutnya untuk tingkat SMA/SMK Putra diikuti SMKN 1 Simpang Empat, SMKN 2 Simpang Empat, SMAN 1 Simpang Empat, SMAN 1 Kusan Hilir, SMAN 1 Satui, dan SMKS Kodeco.

Editor


Komentar
Banner
Banner