bakabar.com, BATULICIN - Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Tanah Bumbu melaksanakan kegiatan penataran wasit dan pelatih lisensi C bola basket.
Kegiatan yang diikuti puluhan peserta pelatih dan wasit ini diselenggarakan selama 3 hari, yakni 13-15 Oktober 2023.
"Pelaksanaanya selama 3 hari. Kita ambil dua tempat. Untuk penataran pelatih di Aula Mapolres Tanah Bumbu. Sedangkan untuk penataran wasit di Cafe Pakle," ucap Ketua Perbasi Tanah Bumbu, Dading Kalbuadi, Minggu (15/10/2023) sore.
Dading mengatakan kegiatan yang digelarnya secara gratis ini mengundang antusias para pelatih dan wasit untuk mengikutinya.
"Jadi untuk pelatih ada 36 orang yang ikut, 32 dari Tanah Bumbu dan 4 orang non Tanah Bumbu. Sementara untuk wasit diikuti 16 orang yang semuanya dari Tanah Bumbu," ujar Dading.
"Untuk peserta yang memakai KTP Tanah Bumbu semuanya kita gratiskan," tambahnya.
Dading yang juga anggota DPRD Tanah Bumbu ini berharap dengan diselenggarakannya penataran bagi wasit dan pelatih di Bumi Bersujud akan menambah skil maupun pengetahuan peserta.
"Ya ini salah satu program kita Perbasi Tanah Bumbu. Selain mencetak para atlet, juga mencetak para wasit dan pelatih yang handal," pungkasnya.
Diketahui untuk penataran wasit Perbasi Tanah Bumbu mendatangkan narasumber dari Banjarmasin. Sedangkan penatar pelatih menghadirkan Bambang Asdianto Pribadi yang merupakan Pelatih Klub Basket Rans Pik Basketball di Jakarta.