Borneo Hits

Perbaikan Kebocoran Pipa PTAM Intan Banjar di Jalan Gubernur Syarkawi, Berikut Pelanggan Terdampak

Dikarenakan terjadinya kebocoran Pipa Distribusi 500mm milik PTAM Intan Banjar di jalan Gubernur Syarkawi pada Selasa (30/4), maka sejumlah pelanggan terdampak.

Featured-Image
Proses penggalian tanah titik kebocoran pipa milik PTAM Intan Banjar di Jalan Gub Syarkawi. Foto : PTAM Intan Banjar

bakabar.com, BANJARBARU - Seiring kebocoran pipa distribusi 500 milimeter di Jalan Gubernur Syarkawi, Selasa (30/4), sejumlah pelanggan PTAM Intan Banjar dipastikan terdampak.

Mengutip informasi resmi PTAM Intan Banjar, pengerjaan perbaikan dimulai di hari yang sama. Pekerjaan ini akan mengganggu distribusi air sejak pukul 19.00 WITA.

Adapun wilayah terdampak melputi Kertak Hanyar sampai Kilomy 11, Manarap Lama, Manarap Tengah, Tatah Amuntai, Handil Asang, Pamatang Panjang, Banyu Irang, Gudang Hirang, Sungai Lulut dan sekitarnya.

Estimasi perbaikan kebocoran selama 1 X 24 jam. Sementara waktu pengembalian tekanan ke pelanggan menyesuaikan kondisi di lapangan.

Dalam perkembangan terakhir, Rabu (1/5) siang, progres perbaikan memasuki proses penggalian dan penyambungan pipa 500 milimeter di titik kebocoran.

Manajemen PTAM Intan Banjar sekaligus meminta maaf atas gangguan pendistribusian air.Juga meminta doa agar pekerjaan dimudahkan.

Editor


Komentar
Banner
Banner