Hot Borneo

Pencurian Menggila di Palangka Raya, Dinding Glass Block pun Bobol

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Aksi pencurian merajalela di Palangka Raya. Giliran sebuah toko perabotan di Jalan…

Featured-Image
Polisi saat melalukan olah TKP di Toko Istana Sprei dan Perabotan, Jalan Rajawali Palangka Raya. apahabar.com/Andre

bakabar.com, PALANGKA RAYA – Aksi pencurian merajalela di Palangka Raya. Giliran sebuah toko perabotan di Jalan Rajawali, Km 3,5 Palangka Raya bobol.

Bahkan, pelaku yang diduga lebih dari satu ini menjebol toko dengan cara menghancurkan dinding glass block.

Berhasil masuk para pencuri ini lalu menggasak kotak brankas. Tempat penyimpanan uang di meja kasir pun hancur berantakan. Termasuk alat CCTV hilang entah ke mana.

Semakin Meresahkan, Toko Sembako di Palangka Raya Kembali Jadi Sasaran Pencurian

“Semuanya hancur, meja kasir, brankas dan mesin CCTV hilang, nilai kerugiannya sekitar 11 jutaan, termasuk berkas-berkas penting berhamburan,” ujar Riska pemilik toko, Jumat (9/9).

Riska mengetahui tokonya dibobol maling sekitar pukul 07.00 WIB pagi tadi. Sejumlah tetangga sempat mendengar ribut-ribut sekitar pukul 02.00 dini hari.

Sementara itu, jajaran Satreskrim Polresta Palangka Raya yang menerima informasi ini langsung mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah TKP.

Di lokasi, polisi menemukan sebuah pahat dan kursi yang diduga digunakan oleh pelaku untuk memanjat tembok.

Sebagai pengingat, medio akhir Juli tadi pencurian juga terjadi. Bahkan menyasar gereja dan sebuah warung sembako di Pahandut.

Setelah Toko, Gereja Palangka Raya pun Dibobol Maling

Komentar
Banner
Banner