Regional

Pemkot Tangsel Panggil Kontraktor Penggarap Pagar Kelurahan Babakan yang Roboh

Pemerintah Kota (Pemkot) Tanggerang Selatan (Tangsel), bergerak cepat dengan memanggil kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut.

Featured-Image
Kondisi saat ini pagar Kelurahan Babakan yang rubuh telah dalam tahap perbaikan. (Foto: apahabar.com/Rizky Dewantara)

bakabar.com, TANGSEL - Adanya kejadian bencana longsor yang mengakibatkan pagar di Kelurahan Babakan roboh, membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Tanggerang Selatan (Tangsel), bergerak cepat dengan memanggil kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut.

"Kita sudah memanggil pihak kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut. Kita sudah koordinasi dan mereka siap, sekarang sudah berjalan pengerjaannya, intinya kita terus komunikasi baik dengan kontraktornya dan dinas terkait," ujar Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan saat ditemui di Kora Tangsel, Senin (15/5).

Terkait kejadian ini Pemkot Tangsel terus bergerak cepat dalam hal perbaikan, dengan berbagai dinas sudah berkoordinasi. Adapun soal peristiwa bencana ini masuk dalam masa retensi.

Baca Juga: Resapan Air Buruk Jadi Penyebab Terjadinya Longsor di Kelurahan Babakan

"Artinya peliharaan pembahasannya dan masuk dalam tanggung jawab pihak ketiga yang harus memperbaiki kejadian tersebut," katanya.

Pilar melanjutkan pengerjaann perbaikan ini sesegera mungkin dilakukan oleh pihak-pihak terkait. Artinya ada perubahan spesifikasi dalam perbaikan bangunan tersebut.

Lebih lanjut, perubahan spesifikasi yang dimaksudnya memungkinkan untuk dilakukan perhitungan lebih detail. Selain soal kedalaman tanah, juga perlu memerhatikan jenis tanah hingga kandungan tanah di dalam tanah.

Baca Juga: Saksi Mata Ungkap Kejadian Bencana Longsor yang Menimpa Kelurahan di Tangsel

Perhitungan lainnya yang perlu diperhatikan di antaranya juga perlu memperhitungkan bangunan yang ada di atas lahan yang digunakan. Termasuk di antaranya beban mobil yang akan melintas.

"Itu semua harus dihitung, sampai akhirnya ketemu dimensinya. Bahannya seperti apa yang sesuai dengan kondisi yang sekarang karena memang itu yang baru kan pagarnya," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner