Sport

Pembalap Prancis Menangi Men Elite UCI MTB Eliminator World Cup 2022 di Palangka Raya

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Tampil konstan sepanjang lomba, Quentin Schrotzenberger memenangi kategori man elite seri kedelapan…

Featured-Image
Aksi dua pebalap men elite dalam penyisihan UCI MTB Eliminator World Cup 2022 di Stadion Tuah Pahoe Palangka Raya, Minggu (28/8). Foto: Republika

bakabar.com, PALANGKA RAYA – Tampil konstan sepanjang lomba, Quentin Schrotzenberger memenangi kategori man elite seri kedelapan UCI MTB Eliminator World Cup 2022 di Palangka Raya, Minggu (28/8).

Pembalap sepeda dari Prancis ini mengungguli Simon Gegenheimer dari Jerman di urutan kedua, serta Methasit Boonsane dari Thailand di peringkat ketiga.

Sedangkan pebalap sepeda Singapura, Riyadh Hakim Lukman, menduduki urutan keempat, tepat di depan pebalap-pebalap Indonesia seperti Ihza Muhammad, Renoza Aldi Pratama dan Zaenal Fanani.

Dalam kategori men elite, sedianya pebalap Indonesia sempat membukukan keunggulan di kualifikasi. Namun di fase lanjutan, mereka belum mampu menjadi yang terbaik.

Sementara di kategori women elite, Marion Fromberger membawa Jerman berjaya di podium teratas. Sedangkan peringkat kedua ditempati Warinthom Phetpraphan dari Thailand.

Hasil apik dibukukan Ayu Triya Andriyana. Pebalap Indonesia ini bercokol di peringkat ketiga. Ayu mengungguli Mariske Strauss dari Afrika Selatan di urutan keempat.



Komentar
Banner
Banner