Tewas Karena Masker Oksigen

Pasien di NTT Tewas Karena Masker Oksigen, Pakar: Harus Diusut Tuntas

Seorang pasien di rumah sakit di Timor Tengah Selatan atau NTT mengalami kisah tragis hingga berujung pada kematian saat menjalani perawatan di ruang isolasi.

Featured-Image
Ilustrasi meninggal dunia. Foto: Wittyfeed.com

bakabar.com, JAKARTA - Seorang pasien di rumah sakit di Timor Tengah Selatan atau NTT mengalami kisah tragis hingga berujung pada kematian saat menjalani perawatan di ruang isolasi. Peristiwa itu ditengarai akibat masker oksigen yang dipakainya terbakar.

Pakar bidang kesehatan Hermawan Saputra menilai tewasnya pasien akibat masker oksigen sebagai sebuah kelalaian. Rumah sakit yang mengakibatkan hilangnya nyawa manusia itu dianggap telah mengabaikan prosedur.

Dengan demikian, ujar Hermawan, kasus tersebut perlu diusut secara tuntas agar memberi keadilan terhadap keluarga korban.

"Harus dilihat lagi bagaimana standar pelayanan medis, siapa yang memberikan asuhan perawatan itu, dan seperti apa pengawasannya. Termasuk tanggung jawab perjanjian di RS itu semua harus dituntaskan," ungkap Hermawan kepada bakabar.com, Rabu (13/9).

Baca Juga: Sistem KRIS JKN Dinilai akan Menyulitkan Rumah Sakit

Selain itu, perlu dilakukan audit medis secara internal oleh komite medis. Secara eksternal juga perlu dilakukan oleh dewan pengawas dengan melibatkan multi stakeholder.

"Agar tidak terulang dan menjadi pembelajaran bersama, karena RS itu tempat keselematam dan kenyamanan, bukan malah sebaliknya. Dan ini ada kaitannya dengan aspek keselamatan pasien," terangnya.

Kendati begitu, papar Hermawan, sangat terbuka soal kemungkinan adanya sentimen terhadap pasien. Di mana seharusnya, pasien di rumah sakit harus dijaga sehingga terhindar dari meninggal dunia.

Editor


Komentar
Banner
Banner