Kebakaran Jakarta

Pasca Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Kampung Tanah Merah Dipadati Warga

Wilayah Tanah Merah yang menjadi lokasi terdekat dengan lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara dipadati warga.

Featured-Image
Warga padati area yang terdampak kebakaran di Tanah Merah, Koja, Jakarta Utara, Sabtu (4/3). (Foto: apahabar.com/Ryan Suryadi)

bakabar.com, JAKARTA - Pasca Kebakaran Depo Pertamina Plumpang kawasan, RT 06/01 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Koja dipadati warga yang ingin menyaksikan sisa-sisa kebakaran, Sabtu (4/3) pagi.

Dari insiden kebakaran tersebut ratusan pemukiman warga hangus terbakar.  Terlihat beberapa bangunan juga ambruk tak berbentuk.

Dari pantauan bakabar.com di lokasi, warga yang menyaksikan sudah terlihat dari gapura Kelurahan Rawa Badak Selatan, tepatnya dari jalan Plumpang Raya.

"Rumah pada hancur ya. Kok sampai begini ya," kata salah seorang warga yang sedang melihat-lihat lokasi kebakaran di RT 06/01, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara.

Baca Juga: Menelusuri Depo Pertamina Plumpang, Jejak Kebakaran Dahsyat Kedua Sejak 2009

Terlihat juga petugas masih menyisir lokasi reruntuhan bangunan bekas kebakaran untuk mencari korban yang dikabarkan masih hilang.

Sampai dengan saat ini beberapa titik di Tanah Merah masih terlihat kepulan asap dari bangunan yang terbakar.

Aparat kepolisian juga tengah memberikan imbauan ke warga agar tidak berdiri di posisi dekat bangunan yang rentan ambruk atau masih panas akibat kebakaran.

Editor


Komentar
Banner
Banner