Tak Berkategori

Panik, Pria di Teweh Sembunyikan Sabu di Bawah Cucian Piring

apahabar.com, MUARATEWEH – Sepandai-pandainya menyembunyikan bangkai pasti tercium juga. Meski sudah menyimpan sabu di bawah cucian…

Featured-Image
Tersangka Albert Sunarto. Foto: Istimewa

bakabar.com, MUARATEWEH – Sepandai-pandainya menyembunyikan bangkai pasti tercium juga.

Meski sudah menyimpan sabu di bawah cucian piring, sial masih menimpa Albert Sunarto. Berkat kejelian Tim Satresnarkoba, petugas Polres Barito Utara tetap berhasil menemukannya.

Kini, pria kelahiran Pararawen yang beralamat di Jalan Bangku Gang Perintis Kelurahan Melayu kecamatan Teweh Tengah ini tak dapat mengelak lagi. Ia langsung digiring ke Polres Barut dengan berbagai barang bukti, Senin (17/2) kemarin.

Kapolres Barito Utara AKBP Dodo Hendro Kusuma melalui Kasat Narkoba Iptu Adhy Heriyanto menerangkan yang bersangkutan ditangkap di Jalan Simpang LP 1 Rt 15 kelurahan Lanjas Kecamatan Teweh Tengah.

Sebelumnya, polisi sering mendengar pria 34 tahun ini kerap terlibat transaksi narkoba.

Kemudian petugas melakukan penyelidikan dan penggeledahan terhadap badan, barak terlapor, di kamar dan dapur terlapor.

“Berkat kejelian anggota di lapangan, kami temukan sabu di bawah tempat cuci piring dan barang bukti lain,” terang Iptu Adhy.

Tersangka diancam dengan pasal 114 ayat (1) jo pasal 112 ayat (1) Undang-Undang RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Barang bukti yang diamankan satu paket sabu 0,74 gram, dan seperangkat alat hisap sabu.

Baca Juga: Sempat Kejar-kejaran, Kurir Sabu di Tanbu Akhirnya Diringkus

Baca Juga: Edan, Dua Oknum Kades di Kotabaru Tersandung Sabu

Reporter: Ahc17
Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner