Tak Berkategori

Ortu Ok, Pemkab Penajam Belum Izinkan Belajar Tatap Muka

apahabar.com, PENAJAM – Sejumlah komite sekolah dan orang tua murid di Penajam Paser Utara (PPU) dilaporkan…

Featured-Image
Pemkab Penajam Paser Utara belum mengizinkan belajar tatap muka sekalipun pihak orang tua mengizinkan. Foto: Dok.apahabar.com

bakabar.com, PENAJAM – Sejumlah komite sekolah dan orang tua murid di Penajam Paser Utara (PPU) dilaporkan telah memberikan izin belajar tatap muka kembali sekalipun pandemi Covid-19.

Namun, proses belajar secara langsung atau tatap muka di sekolah diperkenankan setelah ada izin dari kepala daerah, komite sekolah dan orang tua peserta didik.

“Kami belum berikan rekomendasi bagi sekolah untuk laksanakan belajar tatap muka karena belum ada izin dari kepala daerah,” tegas Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) PPU, Kamis (3/12) dilansir Antara.

Hingga kini lanjut ia, belum ada izin dari kepala daerah selaku ketua Tim Penanganan Covid-19 untuk melakukan pembelajaran tatap muka.

Rekomendasi pembelajaran langsung jelas Alimuddin, sesuai arahan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan diserahkan kepada masing-masing daerah.

“Artinya, boleh tidaknya sekolah laksanakan pembelajaran tatap muka menjadi kewenangan kepala daerah atau bupati,” jelasnya.

Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara sampai saat ini masih menangguhkan pembelajaran secara langsung dengan alasan belum ada rekomendasi dari pemerintah kabupaten setempat.

Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud masih mempertimbangkan positif dan negatifnya, jika sekolah dibuka kembali atau melakukan proses pembelajaran tatap muka.

“Sebelum ada instruksi lanjutan dari kepala daerah, pembelajaran peserta didik tetap dilakukan dari rumah, sebab prioritas adalah kesehatan dan keselamatan,” ujar Alimuddin.

Siswa-siswi di Kabupaten PPU saat ini tetap belajar dari rumah sampai status di daerah aman dari penyebaran virus corona.



Komentar
Banner
Banner