G20

Lama Tak Tegur Sapa, Akhirnya Megawati dan SBY Duduk Semeja

Momen langka terlihat pada perhelatan G20 Bali. Presiden RI ke-5 Megawati dan Presiden RI ke-6 SBY duduk satu meja, pasca hubungan keduanya dikabarkan renggang.

Featured-Image
momen ketika SBY dan Megawati duduk semeja dalam perhelatan G20 Bali 15/11. Tampak hadir Pula wapres RI ke 10 dan 12 Jusuf Kalla, Wapres RI ke 6 Tri Sutrisno, Wapres RI ke 9 Hamzah Haz dan Ketua DPR RI Puan Maharani

Apahabar.com, Jakarta- Momen langka terlihat pada perhelatan G20 Bali. Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri dan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) duduk satu meja dalam sebuah rangkaian acara pertemuan G20 di Bali, Selasa (15/11).


Momen kedekatan hubungan Mega-SBY memang jarang terjadi. Pasca pilpres 2004 hubungan Megawati dan SBY dikabarkan renggang. Kedua mantan anak buah dan boss tersebut tidak saling tegur sapa.

Baca Juga: Selain SBY, Surya Paloh dan Megawati Juga Turun Gunung

Momen keduanya saling berjabat tangan untuk pertama kali pasca pilpres 2004 adalah saat upacara pemakaman Taufiq Kiemas 2013 silam. Saat itu SBY menjadi inspektur upacara pada acara pemakaman ketua MPR yang juga suami Megawati tersebut.

Tunjukkan Kedewasaan

Deputi Bappilu DPP partai Demokrat Kamhar Lakumani menyebut momen kedekatan Kembali dua mantan orang nomor satu di Indonesia tersebut menunjukkan kedewasaan dan kenegarawanan. Apalagi saat ini merupakan tahun politik diharapkan momen tersebut akan menjadikan Indonesia semakin teduh.

"Foto ini menunjukkan kedewasaan dan kenegarawanan dari para mantan Presiden dan Wakil Presiden," kata Kamhar, Selasa malam (15/11/2022).


Foto Megawati dan SBY Semeja

Dalam foto yang diterima bakabar.com dari Sekretaris Pribadi Jusuf kalla, Adam Suryadi Nur (Yadi) pada Selasa (15/11), Megawati dan SBY duduk dalam satu meja bundar. Mereka sama sama mengenakan batik berwarna biru mereka sama-sama mengenakan batik biru.

Baca Juga: Diisukan Berjauhan, Jokowi – Megawati Berbincang Hangat

Hadir pula di meja tersebut wapres RI ke 10 dan 12 Jusuf Kalla, wapres RI ke 6 Tri Sutrisno, duduk mengapit SBY, wapres RI ke 9 Hamzah Haz duduk di samping Megawati dan Ketua DPR Puan Maharani yang juga merupakan putri semata wayang Megawati.

Momen langka, sebut Yadi dalam kiriman fotonya via whatsapp.

Editor


Komentar
Banner
Banner