Tak Berkategori

Menteri Zulhas Kaget Warga Balikpapan Takut Konsumsi Minyak Curah!

apahabar.com, BALIKPAPAN – Menteri perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan kaget bukan kepalang usai mengetahui warga Balikpapan takut…

Featured-Image
Mendag Zulhas mendatangi pedagang Pasar Klandasan. Foto- apahabar.com/Riyadi

bakabar.com, BALIKPAPAN - Menteri perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan kaget bukan kepalang usai mengetahui warga Balikpapan takut mengonsumsi minyak goreng curah.

Fakta tersebut didapati Zulhas ketika melakukan sidak ke Pasar Klandasan Balikpapan pada hari ini, Rabu (20/7) pagi.

Ketum PAN itu menemukan beberapa stok minyak goreng curah masih bertahan di lapak pedagang.

Lantas kondisi ini menjadi sorotannya. Ia pun meminta pemerintah setempat dan jajaran untuk gencar melakukan sosialisasi manfaat minyak goreng curah.

"Di sini ternyata ibu-ibu takut pakai minyak curah. Tolong nanti dirjen dijelaskan kepada masyarakat, minyak curah itu vitaminnya masih tinggi, sehat, bagus, sangat aman dan layak untuk dikonsumsi," ucap Zulhas kepada awak media.

Diketahui, minyak goreng curah di pasaran dijual seharga Rp14 ribu per liter dan Rp21 ribu per 1,5 liter.

Harga ini sudah sesuai dengan instruksi pemerintah.

Sayangnya minat pembeli tidak begitu tinggi terhadap minyak curah dikarenakan minimnya edukasi.

"Masih banyak ya, kenapa begitu. Pak Dirjen, ini tolong digencarkan edukasi kepada masyarakat ya, kan minyak goreng curah ini banyak sekali manfaatnya, ini yang kurang teredukasi sepertinya di lapangan," katanya.

Selain itu, pihaknya berjanji akan mengirimkan stok produk minyak pemerintah yakni Minyakita.

Zulhas mengatakan saat ini Minyakita masih dalam produksi dan Balikpapan menjadi salah satu kota yang akan segera didistribusikan produk tersebut.

"Segera kami kirim untuk Balikpapan, ini masih produksi," pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner